Demi Sekolah Bersih Datangkan Pasukan Kuning

Sabtu 18-03-2017,13:29 WIB
Reporter : Curup Ekspress
Editor : Curup Ekspress

SDN 77 Rejang Lebong CURUP, CE - Kebersihan lingkungan yang menjadi keluhan guru yang ada di SDN 77 Rejang Lebong akhirnya teratasi. Ini setelah pihak sekolah mendatangkan langsung petugas kebersihan dari dinas Kebersihan, yang setiap hari harus mengangkut dan membersikan perkarangan sekolah dan di bantu dengan siswa-siswa. Dikatakan Kepsek, Drs Abdul Mutalip, bahwa pihaknya akhir-akhir ini mengeluhkan kebersihan sekolah yang setiap harinya lingkungan sekolah tidak pernah bersih.

"Saya menjabat di sekolah ini belum lama mungkin baru satu semester, namun setiap harinya saya mendengar keluhan mengenai sampah yang selalu ada di perkarangan sekolah, baik itu sampah dari anak-anak maupun sampah dari pepohonan yang ada di lingkungan sekolah ini," katanya. Dengan kondisi tersebut membuat dirinya putar otak bagaimana caranya masalah sampah itu bisa teratasi dengan baik.

"Akhirnya saya mendatangkan langsung tim dari dinas kebersihan Rejang Lebong untuk membantu mebersikan perkarangan sekolah setiap harinya, dan hal tersebut sudah berjalan sampai saat ini," terangnya.  Menurutnya meningkatkan kebersihan sekolah itu penting karena, hal tersebut menyangkut kenyamanan siswa dan guru yang mengajar. "Dengan di datangkannya tim Kuning  di harapkan siswa dan guru bisa bersama-sama menjaga kebersihan sekolah ini,"ujarnya.

Pihaknya berharap kepada guru yang ada di SD N 77 tersebut, untuk lebih meningkatkan kerja sama dalam mendidik dan menanamkan sikap bertanggung jawab terhadapkan kebersihan lingkungan kepada siswa muali dari kleas satu sampai dengan kelas enam.  "Sebagai kepala sekolah saya sangat berharap kerja sama kepada guru-guru yang ada di sekolah ini utuk memberikan contoh dan menanamkan nilai sikap bertanggung jawab kepada siswa-siswi terhadap kebersihan lingkungan. Dengan cara memberikan tugas piket setiap harinya, karena namanya anak SD, kalau bukan kita yang mendidik mereka siapa lagi," tandasnya.(AE2)

Tags :
Kategori :

Terkait