Juli Objek Wisata di RL Aktif

Senin 29-06-2020,09:02 WIB
Reporter : Curup Ekspress
Editor : Curup Ekspress

ADIT/CE

Objek wisata Suban Air Panas

CURUP, CE - Dinas Pariwisata Rejang Lebong mengatakan jika memasuki bulan Juli ini  sejumlah objek wiata yang ada  akan kembali aktif. Pasalnya new normal untuk objek baru akan dimulai pada Juli. Dimana saat ini pihaknya sendiri masih menyiapkan untuk protokol kesehatan yang diperlukan dalam menekan kemungkinan penyebaran covid 19 di lingkungan objek wisata Rejang Lebong.

Dikatakannya jika dengan adanya new normal, ini memang jadwal objek wisata mulai diaktifkan, namun belum ada intruksi resmi dari pemerintahan, akan tetapi jika memang surat sudah keluar bisa langsung diaktifkan.

"Kita sudah bersiap, sampai surat keluar dari gugus tugas bisa langsung membuka, namun kita sendiri hanya memfasilitasi objek wisata untuk menyiapkan," ungkapnya.

Dengan itu maka pihaknya mengingkatkan kepada seluruh objek wisata untuk melaporkan terlebih dahulu pada pihaknya prihal kesiapan protokol kesehatan yang harus dilakukan dan siapkan, dengan pihaknya akan melakukan pemantauan sebelum diputuskan untuk dibuka kembali. Dengan menurunkan tim pihaknya kelapangan, dengan adanya new normal menjadi harapan baru untuk industri pariwisata untuk kembali tumbuh di Rejang Lebong. Pasalnya insdustri ini industri yang paling terdampak. (CE1)

Tags :
Kategori :

Terkait