CE ONLINE - Dari hasil reses yang dilakukan masing-masing anggota DPRD Rejang Lebong di Daerah Pemilihan (Dapil) IV dan I tahun 2021 ini, dominasi usulan yang disampaikan masyarakat rata-rata lebih pada pananganan banjir yang kerap melandah sejumlah wilayah Rejang Lebong.
Seperti yang disampaikan Wakil Ketua I Surya ST yang melakukan reses serap aspirasi di Kantor Kecamatan Curup Tengah bersama dengan 8 dewan lainnya sudah mendengarkan langsung keluhan dari masyarakat yang meminta solusi penanganan banjir di Rejang Lebong.
"Awal tahun ini karena didominasi dengan hujan, dan ada persoalan yang menahun harus dituntaskan, yakni infrastruktur penanganan banjir disejumlah wilayah di Rejang Lebong ini," sampainya.
Dikatakannya, yakni untuk yang pertama yakni keluhan banjir yang rutin terjadi di Gang Cokro dan juga jalan Talang Rimbo Lama yang tingginya sampai setengah meter. Sehingga perlu adanya solusi yang cepat dan jitu untuk penanganannya. Dimana hal ini sebelumnya pihaknya sudah ajukan untuk adanya master plan perencanaan untuk drainase yang akan mengurangi jalur air, sehingga tidak seluruhnya turun ke Gang Cokro dan juga Talang Rimbo Lama.
"Ditambah dengan banjir atau genangan air yang juga kerap terjadi saat hujan di kelurahan Tempel Rejo, namun untuk yang Tempel Rejo ini kewenangan provinsi, namun tetap saja ini akan kita koordinasikan pada tingkat provinsi Bengkulu," katanya.
Bukan hanya itu saja dalam reses ada persoalan lain yang juga diusulkan masyarakat yakni, persoalan lampu jalan banyak dikeluhkan warga. Seperti jalan lintas antara kelurahan Air Bang dan desa Air Merah yang sudah bertahun-tahun gelap gulita.
"Lampu jalan sudah masuk dalam pengusulan di tahun sebelumnya, namun harus ditunda karena terkendala dengan adanya wabah covid-19, sehingga anggaran Rejang Lebong mengalami pemangkasan, termasuk juga didalamnya untuk lampu jalan tersebut," terangnya.
Sayangnya lampu jalan ini, bukan hanya pengadaan yang masih kurang, namun banyak sekali ulah oknum yang tidak bertanggung jawab dengan melakukan pencurian aki dari lampu yang sudah ada, sehingga lampu yang ada juga tidak dapat dimanfaatkan, lantaran akinya dicuri. Namun apapun itu pihaknya akan tetap mengupayakan apa yang menjadi usulan masyarakat untuk dipenuhi.
"Tidak dapat kita penuhi dalam satu tahun, maka akan kita penuhi secara bertahap," ungkapnya.
Selain itu adapula usulan yakni peningkatan jalan hotmix dan Pagar Kuburan serta Kantor Lurah Talang Rimbo Baru juga menjadi harapan warga agar segera diperbaiki. Serta berkenaan dengan persoalan program Guru Agama Desa (GAD) yang selama 2 bulan terakhir honor mereka belum dibayar.
"Yang honor ini akan masuk dalam APBD Perubahan tahun ini, untuk bisa dibayarkan," ujarnya.
Untuk DPRD Rejang Lebong Dapil IV sendiri yakni Surya ST (PDIP - Wakil Ketua I DPRD RL), Edy Irawan HR (Demokrat - Wakil Ketua II), M Ali ST (Gerindra - Ketua Komisi III DPRD RL), Hidayatullah (PKS - Ketua Komisi I DPRD RL, Juwita Astuti (PAN - Anggota Komisi I DPRD RL), Putra Mas Wigoro SE SH MH (Perindo - Anggota Komisi II DPRD RL), Wahono SP (Golkar - Anggota Komisi III DPRD RL), Lukman Effendi (Golkar - Anggota Komisi II DPRD RL), Sanusi Pane (PKB - Anggota Komisi I DPRD RL). Yang mana telah merespon usulan masyarakat sesuai dengan tupoksi kinerja mereka masing - masing dalam komisinya.