CURUP, CE - Bupati Kabupaten Rejang Lebong DR H Ahmad Hijazi SH MSi berharap Kabupaten yang dipimpinnya bisa menjadi icon pemilihan legislatif (Pileg) tahun 2019 mendatang. Bahkan Bupati juga mewacanakan bahwa baik bagi calon anggota DPD, DPR RI, DPRD Kabupaten RL dan sebagainya untuk menandatangani fakta integritas untuk tidak bermain money politic pada tahun 2019 mendatang.
"Jika bisa Kabupaten RL bisa menjadi icon pileg tahun 2019. Artinya tidak ada money politic yang mewarnai Pileg mendatang," ujarnya. Disampaikan Bupati terkait wacana tersebut bahwa pihaknya akan mencoba untuk berkoordinasi dengan pihak Provinsi Bengkulu terkait wacana tersebut. Bahkan nantinya jika disetujui, maka salah satu point dalam fakta integritas tersebut baik calon anggota DPR RI, DPRD Kabupaten/ Kota dan DPD yang ketahuan bermain money politic atau politik uang maka akan digugurkan statusnya sebagai anggota DPR terpilih. "Namun digugurkan yang dimaksud tersebut harus melalui prosedur dan mekanisme yang telah diatur," sampainya. Bupati menambahkan bahwa daerah harus memiliki gebrakan dan keberanian agar pemilihan bisa dilakukan secara bersih. Bahkan jika pada Pileg 2019 berhasil, maka bisa dilanjutkan pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) mendatang agar dilanjutkan penandatanganan fakta integritas tersebut. "Jika bisa dilakukan pada Pileg, maka bakal dilanjutkan pada Pilkada mendatang. Ini sebagai salah satu untuk menunjang pemilihan umum bersih dan tidak diwarnai dengan money politic. Karena hal tersebut bisa merusak citra pemilihan umum," tandasnya. (CE5)Bupati Ingin RL jadi Icon Pileg
Senin 06-08-2018,16:20 WIB
Editor : Curup Ekspress
Kategori :