KEPAHIANG, CE - Setelah menjalani masa isolasi selama 10 hari dalam pantauan tim medis Wagiman (73) warga Desa Taba Mulan Kecamatan Merigi Kepahiang, pasien ke 11 yang konfirmasi positif Covid-19 dinyatakan sembuh. Pernyataan ini disampaikan langsung Kapala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kepahiang H. Tajri Fauzan, S.KM, M.Si Selasa (11/8).
"Sesuai dengan Permenkes terbaru, untuk pasien konfirmasi tanpa gejalah tidak perlu lagi ada swab evaluasi," ungkap Tajri.
Dijelaskannya, setelah 10 hari pasien melaksanakan isolasi, dengan sendirinya pasien tanpa gejala sudah bisa langsung dinyatakan sembuh.
"Kami sudah mendapatkan laporan dari dokter penanggung jawab, kalau yang bersangkutan sudah menjalankan masa isolasi, selama 10 hari dan sudah dinyatakan sembuh," ujarnya.
Dengan demikiaan tegas Tajri, sejak kemarin Kepahiang sudah tidak ada lagi pasien yang terkonfirmasi positif. Hanya saja sambung Tajri, masyarakat Kepahiang tetap diminta selalu waspada dan selalu mematuhi protokol kesehatan.
"Walau sudah dinyatakan sembuh, kami tetap meminta yang bersangkutan untuk tetap mematuhi protokol kesehatan," sebutnya.
Lebih lanjut dikatakan Tajri, walau tidak ada lagi pasien konfirmasi, status Kepahiang, masih berada pada zona kuning, dan akan berubah menjadi hijau setelah 10 hari kedepan. (CE7)