KPPS Dalam Proses Penelitian Administrasi

KPPS Dalam Proses Penelitian Administrasi

CE ONLINE - Ketua KPU Lebong, Shalahuddin Al Khidhr SE mengatakan bahwa perekrutan petugas KPPS saat ini dalam proses penelitian administrasi. Dimana dalam proses penelitian administrasi pihaknya cek pada Sipol dan dukungan perseorangan, Linmas seperti itu.
"Kami meminta data dari PPS melalui PPK, data tersebut pihaknya mensortir lagi melalui sistim bisipol," ungkapnya.

Selain itu, dirinya mengatakan bahwa, terkait dengan rapid tes bahwa pihaknya sudah berkoordinasi dengan pihak Dinkes dan masih menunggu jawaban dari Bupati terkait dengan pelaksanaannya, apakah Pemda sanggup atau tidak. Kalau Pemda tidak sanggup, tentunya pihaknya akan berkoordinasi melalui Provinsi ke KPU RI langkah apa yang harus diambil.

Apakah cukup dengan surat keterangan bebas implens atau memang bisa dialihkan ke penyedia yang swasta. Terkait dengan target bisa melaksanakan rapid test, dirinya menyampaikan bahwa pihaknya masih menunggu regulasi kapan akan dilaksanakan.
"Apakah masih sebelum Pilkada tentunya dan setelah pelantikan kami masih menunggu instruksi KPU RI," tandasnya. (CE4)

IKUTI JUGA AKUN MEDSOS CE DIBAWAH INI:

Sumber: