Resep Bawang Goreng Renyah (Tanpa Tepung)
ILUSTRASI/NET bawang goreng renyah (tanpa tepung) (foto by google, 03/04/23)--
Bahan-bahan:
- 250 gram bawang merah
- 1 sendok teh garam
- 200 ml air
- 1 liter minyak goreng
Cara membuat:
- Kupas kulit bawang merah dan cuci bersih, iris tipis secara manual dengan pisau dapur atau dengan alat pengiris bawang untuk ketebalan yang merata.
- Rendam irisan bawang ke dalam larutan garam yang dicampur dengan 200 ml air selama 20 menit.
- Tiriskan dan buang air rendamannya.
- Panaskan minyak goreng dengan menggunakan api kecil saja supaya nanti bawangnya tidak cepat gosong dan bisa matang merata.
- Tester terlebih dahulu apabila dimasukkan seiris bawang akan langsung mengapung berarti tandanya sudah cukup panas.
- Masukkan semua irisan bawang, diamkan sebentar lalu aduk sesekali atau jangan terlalu sering diaduk supaya bawang tidak hancur karena teksturnya masih basah.
- Setelah bawang berubah warna dan teksturnya sudah mulai mengeras harus sering diaduk supaya matang merata hingga berwarna kuning lalu matikan api.
- Aduk terus sampai garing dan matang merata serta berwarna kecoklatan.
- Angkat dan tiriskan bawang dari minyak, letakkan ke dalam wadah yang dialasi dengan tisu agar minyaknya benar-benar menyerap dan menjadi kering.
- Simpan dalam toples atau wadah kedap udara apabila sudah dingin agar tetap renyah dan tidak melempem.
Sumber: