Ajarkan Anak Surah Ini, Siap-siap Orang Tua Panen Pahala Sampai Ia Meninggal Kata Ustaz Adi Hidayat

Ajarkan Anak Surah Ini, Siap-siap Orang Tua Panen Pahala Sampai Ia Meninggal Kata Ustaz Adi Hidayat

Ustaz Adi Hidayat-ILUSTRASI/NET-

Ketika ditanya mengapa surah Al-Fatihah yang diajarkan kepada anak? Karena kata Ustaz Adi Hidayat, surah ini akan terbawa dalam shalat yang dikerjakan sebanyak 17 kali dalam sehari, baik yang wajib dan sunnah.

Jadi setiap anak kita membaca Al-Fatihah dalam shalatnya, maka secara otomatis pahala mengalir untuk kita, ucap Ustaz Adi Hidayat.

Tidak apa-apa semisal nanti makhrajnya disempurnakan oleh gurunya di sekolah atau di taman pengajiannya.

Namun yang terpenting ialah, kita sebagai orang tua mereka adalah orang yang pertama mengajarkan surah Al-Fatihah tersebut kepada anak-anak, demikian Ustaz Adi Hidayat. 

Sumber: