Anggaran Dipangkas, Peserta PON Dikurangi
CE ONLINE - Dalam pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) ke-20 di Papua Oktober mendatang, direncanakan akan ada pengurangan jumlah peserta yang akan diberangkatkan baik dari atlit, pelatih maupun pendamping.
Dikatakan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Bengkulu, Atisar Sulaiman bahwa ini adalah akibat dari adanya pemangkasan anggaran untuk penanganan Covid-19.
"Dalam kondisi saat ini, dimana pandemi Covid-19 masih melanda yang mengakibatkan dana untuk pelaksanaan kegiatan olahraga mengalami pemangkasan untuk dialihkan dalam proses percepatan penanganan pandemi," sampainya.
Selain itu menurut Atisar juga mengingat situasi Papua yang masih labil, serta berbagai alasan lainnya untuk para atlet serta aspek pendukung lainnya juga jadi pertimbangan. Namun untuk jumlah pastinya saya tidak tahu karena KONI yang akan menentukannya.
"Hal ini juga disebabkan karena kondisi keuangan yang buruk akibat pandemi Covid-19, memperhitungkan jarak, serta keamanan yang ada di Papua," katanya.
Sementara itu Atisar menyebutkan, pengurangan atlet dan pendamping serta pelatih yang berangkat untuk mengikuti PON XX Papua jumlahnya belum Final. Dimana diketahui sejauh ini ada 17 Cabang Olahraga (Cabor) yang sebelumnya direncanakan akan diikuti.
"Bisa jadi cabor yang berangkat kurang dari 17 cabor, akan tetapi keputusan tersebut ada ditangan KONI karena yang menyeleksi atlet yang benar-benar bisa memberikan medali untuk Bengkulu," ujarnya.
Selain itu jadwal pelaksanaan juga dari pusat masih belum jelas apakah akan diadakan atau tidak. Akan tetapi pihak Dispora tetap menggiatkan latihan untuk atlet dan semua akomodasi dan kebutuhan atlet serta para pelatih sudah disiapkan dan disalurkan.
"Untuk anggaran dipastikan tidak ada masalah baik itu selama pelatihan atau berangkat hingga pulang kembali, untuk anggaran pelatihan serta pemenuhan kebutuhan atlet dan pelatih sebelum berangkat sebesar Rp 4 Miliar sudah disalurkan ke Cabor yang ada, dan sebagian cabor sudah dicairkan," pungkasnya. (CE2)
Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Kontak Whatsapp +62 821-7863-9651
IKUTI JUGA AKUN MEDIA SOSIAL CE DIBAWAH INI:
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*geniee */?> /*amp advernative */?>