OPD Kesulitan Input Aplikasi SIPD

Rabu 30-09-2020,14:23 WIB
Reporter : Delpa Iswarani
Editor : Delpa Iswarani

CE ONLINE - Kabag Pembangunan Sekretariat Daerah (Setda) Lebong, Syarifuddin mengungkapkan bahwa, banyak Organisasi Perangkat Daerah (OPD) kesulitan mengimput data ke aplikasi Sistem Informasi Pembangunan Daerah (SIPD). Salah satu kendala adalah SIPD berbasis online yang membutuhkan jaringan internet kuat dan tentunya laptop yang berkapasitas atau spek tinggi.

"Dimana saat ini belum seluruh wilayah di Lebong memiliki jaringan internet yang baik," sampainya.

Adapun saat ini progres input RKA SIPD sudah mencapai 80 persen. Sisanya, ia mengaku akan digenjot sebelum pengesahan kesepatan KUA PPAS APBD 2021 di DPRD Lebong.

"Namun kendala muncul ketika melakukan input belanja modal. Setiap belanja semen atau besi misalnya harus diinput secara terinci berapa sak/batang kebutuhannya, inilah yang menyulitkan OPD dalam penginputan RKA SIPD nya. Contoh lain dalam hal penginputan belanja hotmix kesulitan operator dalam menghitung kebutuhan aspal dan sirtunya," ungkapnya.

Kemudian dirinya menyampaikan, sistem berbasis online itu diterapkan berdasarkan Permendagri nomor 70 tahun 2019 tentang Implementasi SIPD mewajibkan seluruh pemda pemrov/kab/kota mengadopsi penyusunan APBD (perencanaan anggaran, pembiayaan penganggaran, pertangungjawaban dan pelaporan monev/evaluasi). Termasuk selaras dengan PP nomor 12 tahyn 2019 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah Mewajibkan Penerapan SIPD, apabila tidak dikenakan sanksi penundaan transfer dau (dana perimbangan bersumber pusat).

"Perlu pemahaman dan niat yang sama agar amanat regulasi ini dapat tercapai dengan baik sebagaimana amanat pemerintah pusat bahwa SIPD ini sebagai perangkat yang diharapkan sebagai instrumen yang dpt mempermudah penyenggaraan APBD dengan berbasis 1 data," terangnya.

Dirinya menyatakan, SIPD juga akan menjadi fokus aplikasi yang digunakan pada tahun 2021 mendatang. Sehingga, aplikasi E-basen, Simda Keuangan, E-monev dalam aplikasi lain tidak akan digunakan lagi.

"Kita harus kembali berinovasi untuk menciptakan aplikasi berbasis it dengan mengacu (link) ke SIPD," tandasnya. (CE4)

IKUTI JUGA AKUN MEDSOS CE DIBAWAH INI:

Tags :
Kategori :

Terkait