Wisata Butuh Pembenahan

Rabu 21-10-2020,11:07 WIB
Reporter : Delpa Iswarani
Editor : Delpa Iswarani

CE ONLINE - Anggota DPRD Rejang Lebong dari Fraksi Demokrat, Metalia Trinainingsih menyampaikan masih cukup banyak sektor wisata yang perlu dibenahi, bahkan harus diciptakan ulang. Dimana saat ini sejumlah fasilitas objek wisata yang ada masih menjadi keluhan masyarakat, terlebih untuk objek wisata yang dimiliki Pemkab Rejang Lebong.

"Yang ada saat ini objek wisata memang sudah termadai, namun belum mempuni untuk nilai jual dari kepariwisataan itu sendiri, sehingga perlu tetap dibenahi, sebelum dipromosikan, dimana kita akan tetap mensuport dan mendukung ini," sampainya.

Menurutnya untuk objek wisata yang dimiliki pemerintah belum tertata dan terkelola dengan baik, serta harus ada penambahan fasilitas, dengan melihat situasi dan kemajuan saat ini. Yang mana saat ini Rejang Lebong memiliki rata - rata wisatanya adalah alam, namun belum ada penambahan inovasi agar bisa bersaing dengan yang dimiliki oleh wilayah lain.

"Misalnya DMHB, baiknya ditambah dengan sentuhan outbond yang memang sangat mengaju adrenalin, atau dari puncak diklat ada paralayang, sehingga ada yang berbeda dari biasa dan ini bisa inovasi lainnya," jelasnya.

Serta pihaknya menyarakan bidang UMKM Wisata ditotalitasikan untuk dikembangkan, dimana salah satu sarannya, dari pemerintah bisa membantu dengan fasilitasnya, yakni sepanjang jalan itu dengan bangunan yang sama untuk mereka berjualan oleh - oleh dan jajanan khas Rejang Lebong, seperti yang yang ada diwilayah Sumatra Barat (Padang), Pasalnya lokasi ini strategis untuk menjadi lokasi pusat jajanan selain menjadi kecamatan yang banyak muatan objek wisata lokasi ini juga jalan lintas.

"Jika bicara saat ini kita tidak miliki lokasi pusat oleh - oleh yang mempuni, memang sudah ada yang disana, milik masyarakat pribadi, namun ini bisa dikemas dengan lebih baik lagi sehingga menjadi geliat utama dalam sektor tersebut di Rejang Lebong," ungkapnya.

Ditambahkannya, jika sudah bicara wisata maka disitu akan bicara kuliner, sedangkan Rejang Lebong belum miliki pusat jajaran kuliner yang mempuni atau miliki nilai juga berkualitas, dimana ini sangat perlu ditambahkan di Rejang Lebong, jika memang ingin maju dalam sentral bidang pariwisata, namun kembali ini ini harus dari pemerintah untuk memberikan anggaran dalam memenui, yang dari pihaknya sendiri akan pihaknya berjuangkan, dengan pemenuhan secara bertahap.

"Untuk pasar kuliner ini, jika nantinya anggaran tersedia, saya pikir Bank Mego itu bisa digunakan dengan pembangunan renovasi ulang, hingga 3 lantai, sehingga dibawah lantai satu dan dua untuk pasar seperti biasanya, dan dilantai 3 untuk jajanan pusat kuliner yang terkonsep, kan indah jika di pusat kota Rejang Lebong pada malam hari terang dan ada yang terlihat megah dan wah, jika itu dibanguan," pungkasnya. (CE1)

IKUTI JUGA AKUN MEDSOS CE DIBAWAH INI:

Tags :
Kategori :

Terkait