Cemburu, Ibu Muda Dianiaya

Selasa 19-04-2022,08:25 WIB
Reporter : Sari Apriyanti
Editor : Sari Apriyanti

CURUPEKSPRESS.COM, KEPAHIANG - Bela Susanti (25) warga Kelurahan Pensiunan Kecamatan Kepahiang harus dilarikan ke IGD RSUD Kepahiang, akibat cidera yang dialaminya. Peristiwa ini terjadi Minggu (17/4) siang, akibat dari dugaan tindak pidana penganiayaan yang dilakukan BB (35) warga Kelurahan Sidorejo Kecamatan Curup Tengah Kabupaten Rejang Lebong.

Kapolres Kepahiang AKBP Suparman SIK, MAP melalui Kasat Reskrim Iptu Doni Juniansyah, SM, yang dikonfirmasi menceritakan kronologis peristiwa penganiayaan terhadap korban yang dilakukan pelaku yang mana korban tidak lain adalah istri sirih dari pelaku sendiri.

Kejadian berawal Minggu (17/4) sekira pukul 12.30 WIB, saat pelaku mendatangi korban ke kosan korban dengan maksud mengajak korban untuk kembali rujuk.

Yang mana antara terlapor dan korban sudah pisah ranjang selama satu bulan, dan saat terlapor membujuk korban, korban tidak ingin lagi rujuk dengan terlapor dan saat itu terjadilah cek cok mulut antara korban dan terlapor sehingga terlapor mendorong korban kemudian memukul korban dengan menggunakan pukulan tangan kosong sebanyak 1 kali kearah mulut korban, melihat korban yang memberikan perlawanan pelaku selanjutnya mengeluarkan sebilah senjata tajam jenis pisau yg telah pelaku selipkan di pinggang sebelah kirinya kemudian pelaku mengarahkan pisau tersebut kearah korban sambil mengatakan.

"Sadarlah kau tu, mancing emosi aku ajo. Kau lah keterlaluan selingkuh dibelakang aku" Pisau tersebut mengenai telapak tangan kanan korban di bagian jempol dan selanjutnya korban kembali membentak dan saat itu pelaku langsung membacok korban di bagian pergelangan tangan kiri sebanyak 2 kali dan setelah itu terlapor langsung melarikan diri.

Atas peristiwa tersebut korban mengalami lebam di bagian mulut, luka robek di bagian jempol tangan kanan dan luka robek di bagian pergelangan tangan kiri dan melaporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian.

"Kasusnya sudah kami tangani, Tsk beserta dengan barang bukti sudah kami amankan guna kepentingan penyidikan lebih lanjut," ucap Kasat.

Sambung Kasat untuk korban masih menjalani perawatan medis akibat cedera yang dialaminya, sementara Visum Et Repertum sudah dilakukan tim medis dari RSUD Kepahiang.

"Kami juga tengah melakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi yang diduga mengetahui kejadian itu," pungkasnya. (CE7)

Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Whatsapp +628 2178 6396 51

Tags :
Kategori :

Terkait