Taman Nasional Wasur mempunyai keunikan dan peran yang sangat strategis. Keunikan kawasan ini adalah adanya keanekaragaman sumber daya alam hayati yang cukup tinggi.
Jika Anda tertarik mengunjungi Taman Nasional Wasur maka musim kunjungan terbaik adalah pada bulan Juli sampai November.
Bagi Anda yang berasal dari Ibukota dan ingin mengexplore Merauke, perjalanan dapat dilakukan menggunakan layanan penerbangan komersil, yang melayani penerbangan ke Merauke setiap hari.
Lama perjalanan 8 jam dan biasanya transit terlebih dahulu di Makasar. Untuk transportasi darat, bisa menyewa mobil di bandara dengan rate Rp 600.000 hingga Rp700.000.
di Kota Merauke, juga banyak hotel dan homestay yang terjangkau dan bersih.