NASIONAL, CURUPEKSPRESS.COM - Pada dasarnya kematian adalah takdir seluruh makhluk, manusia, jin, hewan, tumbuh-tumbuhan atau makhluk-makhluk lain, baik lelaki atau perempuan, tua ataupun muda, baik orang sehat ataupun sakit. Setiap yang bernyawa pasti akan menemui yang namanya kematian sesuai dengan izin, takdir dan ketetapan dari-Nya.
Siapapun yang ditakdirkan mati pasti akan mati meski tanpa sebab, dan siapapun yang dikehendaki tetap hidup pasti akan hidup.
Mendiang Syekh Ali Jaber dalam tausiyahnya pernah bercerita bahwa kematian itu datang menghampiri pada saat kita sedang tidur.
Tausiyah itu dijelaskan Syekh Ali di kanal youtube @chiomaz beberapa tahun lalu.
Ada ayat yang bisa menemukan jawaban yang selama ini membuat saya penasaran, mendapatkan jawaban seluruh doa bangun tidur maupun doa tidur.
Doa tersebut terdapat dalam Al-Quran Surah Az Zumar ayat 42.
اَللّٰهُ يَتَوَفَّى الْاَنْفُسَ حِيْنَ مَوْتِهَا وَالَّتِيْ لَمْ تَمُتْ فِيْ مَنَامِهَا ۚ فَيُمْسِكُ الَّتِي قَضٰى عَلَيْهَا الْمَوْتَ وَيُرْسِلُ الْاُخْرٰىٓ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّىۗ اِنَّ فِيْ ذٰلِكَ لَاٰيٰتٍ لِّقَوْمٍ يَّتَفَكَّرُوْنَ
Artinya: "Allah memegang nyawa (seseorang) pada saat kematiannya dan nyawa (seseorang) yang belum mati ketika dia tidur; maka Dia tahan nyawa (orang) yang telah Dia tetapkan kematiannya dan Dia lepaskan nyawa yang lain sampai waktu yang ditentukan. Sungguh, pada yang demikian itu terdapat tanda-tanda (kebesaran) Allah bagi kaum yang berpikir. (QS Az Zumar ayat 42).
BACA JUGA:
- Wasiat Syekh Ali Jaber : Amalkan Dzikir Ini Saat Ditimpa Banyak Masalah
- Wasiat Syekh Ali Jaber : Amalkan Dzikir Ini Saat Ditimpa Banyak Masalah
Syekh Ali melanjutkan, kalau boleh saya usulkan tuliskan ayat ini beserta dengan terjemahannya, lalu simpan dan tempelkan didinding kamar agar setiap keluar masuk kamar kita sadari dan kita hayati ayat ini.
Ternyata jamaah sekalian, setiap malam kita tidur itu merupakan proses menghadapi kematian.