Artinya: "Barang siapa bersholawat kepadaku (Nabi Muhammad SAW) satu kali, maka Allah SWT bersholawat sepuluh kali kepadanya." (HR Muslim)
Syekh Ali Jaber dalam tausiyah di kanal youtube resminya @SyekhAliJaberIndonesia menjelaskan tentang peluang umat muslim agar bisa dekat dengan Rasulullah di hari kiamat kelak.
Cara agar bisa dekat dengan Rasulullah di hari kiamat kelak ialah dengan memperbanyak sholawat kepadanya.
Sebagaimana yang tertera dalam hadits Rasul yang diriwayatkan oleh Imam Tabrani dan Baihaqi. Rasulullah bersabda yang artinya, "yang paling dekat dengan ku di hari kiamat, ialah mereka yang paling banyak bersholawat kepada ku salama di dunia" (HR. Tabrani dan Baihaqi)
Oleh sebab itu, kalau kita ingin ditempatkan di tempat yang mulia bersama dengan Nabi Muhammad, maka perbanyaklah sholawat selama hidup di dunia.