Bunga Rafflesia Mekar, Di Desa Tanjung Beringin

Senin 19-10-2020,08:16 WIB
Reporter : Delpa Iswarani
Editor : Delpa Iswarani

CE ONLINE - Bunga langka Rafflesia Gaduatensis tumbuh di kawasan perkebunan milik warga Desa Tanjung Beringin, Kecamatan Curup Utara Kabupaten Rejang Lebong. Bunga tersebut tumbuh sejak hari Senin 12 Oktober 2020 dan mulai mekar pada Jumat 16 Oktober 2020 kemarin. Menurut penuturan warga yang menemukan bunga Rafflesia yang tumbuh ini, Anwar menggatakan awalnya ia hendak mencari bunga yang sedang viral di media sosial seperti bunga janda berlobang, tetapi ia malah menemukan bongkol berkuncup seperti kubis atau kol.

"Sewaktu itu saya ndak tahu itu jenis tanaman apa, sempat mau saya tebas tetapi akhirnya dicegah sama istri saya.

Akhirnya saya foto dan memberi tahu sama anak saya, sesampai dirumah, anak saya memberitahu jika tanaman itu bunga Rafflesia yang belum mekar," katanya saat di wawancarai CE di lokasi, Sabtu, (17/10).

Untuk menyakinkan bahwa itu benar-benar bunga Rafflesia, Anwar sendiri menunggu sampai 4 hari sampai bunga tersebut benar-benar mekar dengan sempurna.

"Ya sempat saya tunggu sampai 4 hari, tepat di hari Jumat kemarin bunga Rafflesia itu mekar dengan sempurna,"ujarnya. Bersambung …

Baca selengkapnya di Koran Harian Curup Ekspress edisi Senin, 19 Oktober 2020

IKUTI JUGA AKUN MEDSOS CE DIBAWAH INI:

Tags :
Kategori :

Terkait