Bahan-bahan:
- 5 butir Telur
- 1 buah Tomat
- Garam secukupnya
- Penyedap secukupnya
- Minyak untuk menumis
Bumbu halus:
- 3 siung Bawang merah
- 2 siung Bawang putih
- 6 buah Cabe keriting
- 5 buah Cabe rawit
Cara membuat:
- Rebus telur hingga matang, setelah matang angkat dan dinginkan, kupas telur, goreng hingga kuning keemasan.
- Tumis bumbu halus sampai harum, masukkan tomat, aduk rata.
- Masukkan telur yang sudah digoreng, aduk sampai bumbu merata.
- Telur balado siap dihidangkan