Jajaran Polres Bersihkan Jalan

Jajaran Polres Bersihkan Jalan

KEPAHIANG, CE - Kondisi jalan di Kepahiang banyak yang berlubang dan tumpukan material kerikil dan pasir di beberapa titik yang berserakan. Kondisi ini jika tidak dibersihakn maka dapat berbahaya bagi penguna jalan khususnya pengendara motor maupun mobil.  Melihat kondisi tersebut Kapolres Kepahiang AKBP Ady Savart Penataran Simanjuntak SH SIK didampingi Kasatlantas AKP Rafenil Yaumil Rahman SH melakukan aksi sapu bersih jalan dari tumpukan material pada Jumat (2/12) kemarin.

"Tadi (kemarin, red) kami bersama anggota melakukan aksi sapu bersih jalan dari material seperti batu, pasir dan kerikil, karena material tersebut dapat membahayakan pengguna jalan," sampai Kapolres kepada koran CE. Ia juga mengatakan kalau material tersebut tidak dibersihkan akan berbahaya. "Sudah banyak korban kecelakaan lalu lintas akibat kondisi jalan yang tak bagus. Apalagi jika kondisi hujan material tersebut dapat menganggu pengguna jalan. Maka dari itu kita mengajak anggota khususnya Satlantas melakukan sapu bersih material tersebut," ujar Kapolres. Ia menambahkan untuk pengguna jalan juga harus tetap berhati-hati melintas di jalan raya pada saat hujan. "Kita prihatin melihat kondisi jalan banyak yang berlubang,makanya tujuan kegiatan ini agar pengendara yang melintas dijalan tidak terganggu karena material tersebut. Kita juga mengimbau kepada masyarakat pengguna jalan agar selalu berhati-hati saat melintas, karena banyak jalan yang berlubang apalagi jika musim hujan," imbau Kapolres. Sementara itu, seorang pengguna jalan Doni (27) warga Sidodadi mengatakan apa yang dilakukan Kapolres bersama jajarannya merupakan tindakan yang terpuji. "Ini tindakan patut diacungi jempol. Kapolres langsung turun tangan mengerahkan anggota untuk menyapu bersih jalan dari material, karena kalau hujan material tersebut akan membahayakan pengguna jalan, apalagi banyak jalan yang berlubang," puji Doni. (CE3)

Sumber:

Jajaran Polres Bersihkan Jalan

Terkini

Terpopuler

Pilihan