Pemkab Terapkan E-Budgeting

Pemkab Terapkan E-Budgeting

KEPAHIANG, CE - Sebagai upaya untuk memperbaiki administrasi dan transparasi, pemerintah Kabupaten Kepahian berencana menerapkan sistem E-Budgeting. Rencananya penerapan sistem elektronik itu akan dilakukan pada tahun 2018 mendatang. Dimana mulai tahun 2018 seluruh masyarakat Kabupaten Kepahiang bisa mengawasi anggaran dalam APBD.

Hal ini diungkapkan oleh Kabag Administrasi Pembangunan Setda Kepahiang Jono Antoni SE MM pada Sabtu (22/4) kemarin. "Sebelumnya kita sudah menerapkan sistem E-Procurement, untuk kemudian akan menerapkan sistem E-Budgeting," katanya. Menurut Jono dengan diterapkan sistem E-Budgeting, transparasi anggaran bisa dilakukan. Sebab hanya dengan mengakses situsnya, informasi anggaran bisa dilihat. "Melalui sistem E-Budgeting nantinya siapapun bisa melihat anggaran dalam APBD maupun APBD-P. Sama seperti di Jakarta, Bandung, Surabaya dan kota lainnya yang sudah menerapkan sistem ini," jelas Jono.

Ia mengatakan saat ini timnya sedang mengumpulkan data untuk selanjutnya diserahkan kepada tim IT (information & technology). "Kita sedang kumpulkan, nanti apllikasinya akan diberi ke kita. Itu aplikasi sama seperti milik Pemkab Surabaya. Setelah itu akan ada beberapa tahap lagi sebelum nanti bisa kita terapkan tahun depan," singkat Jono. (CE3)

Sumber:

Pemkab Terapkan E-Budgeting

Terkini

Terpopuler

Pilihan