Sakit, Bisa Ikut Gelombang ke-II

Sakit, Bisa Ikut Gelombang ke-II

CURUP, CE - Sebanyak 320 jemaah suluk mengikuti serangkaian tes kesehatan pada pengajian Thareqat Naqsabandiyah yang berada di Desa Suka Datang Kecamatan Curup Utara.

Dikatakan Ketua Umum Pengajian Thareqat Naqsabandiyah, Drs Kemas Rezi Susanto bahwa bagi jemaah dengan keterangan sakit, bisa mengikuti suluk pada gelombang ke-II. "Sampai pada Senin (29/5) kemarin peserta yang sudah tiba dilokasi hanya berkisar 320. Padahal sebelumnya peserta yang terdaftar mencapai 500 peserta. Sedangkan untuk sisanya ketika dikonfirmasi mengatakan sebagian masih didalam perjalanan menuju lokasi pengajian," ujarnya.

Disampaikannya bahwa dari peserta yang sudah hadir belum bisa dipastikan sebelum registrasi dan diperiksa kesehatannya terlebih dahulu oleh pihak tenaga medis dilokasi pengajian. Menurutnya guna dari tes kesehatan ini sendiri agar peserta yang ikut benar benar dalam keadaan fit dan siap untuk mengikuti pengajian. Namun jika hasilnya ada beberapa peserta yang kurang sehat maka keikutsertaannya dalam pengajian tersebut ditunda terlebih dahulu sampai peserta yang bersangkutan benar benar dalam keadaan sehat. Ia menambahkan bahwa selama pelaksanaan tersebut juga akan dipantau oleh pihak kesehatan, siapa tahu pada pelaksanaannya peserta ada yang sakit agar segera diobati.

"Peserta yang hadir belum tentu langsung ikut melainkan harus diperiksa terlebih dahulu kesehatannya," sampainya. Kemudian daripada itu ia menjelaskan bahwa pelaksanaan kegiatan pengajian tasawwuf thareqat naqsabandiyah ini akan dilaksanakan selama 10 hari dan akan di mulai pada Senin (29/5) setelah magrib pembukaan hingga 10 hari kedepan. Mudah mudahan dalam pelaksanaannya bisa berjalan lancar dan aman sesuai dengan yang diharapkan.

"Pengajian ini akan dilaksanakan selama 10 hari," katanya. Disisi lain dirinya berharap bahwa seluruh peserta yang mengikuti pengajian tersebut bisa sehat semua sampai pada akhir pelaksanaannya nanti sehingga harapan besar setelah pengajian tersebut peserta semakin meningkat ibadahnya serta berkualitas. "Mudah-mudahan peserta bisa dengan khusyuk mengikutinya sehingga meningkatlah ibadahnya," tandasnya. (CE5)

Sumber:

Sakit, Bisa Ikut Gelombang ke-II

Terkini

Terpopuler

Pilihan