Ada Kasus Positif Covid 19, Tatap Muka Sekolah 24 Agustus TETAP
CURUP, CE - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Rejang Lebong mengatakan, jika pada tanggal 24 mendatang, 90% sekolah akan kembali masuk sekolah atau akan aktif belajar dengan tatap muka. Kendati saat ini sudah ada kembali warga Rejang Lebong yang terkonfirmasi positif covid 19 beberapa waktu lalu.
“Tatap muka akan tetap berlanjut dengan beberapa alasan dan kajian yang ada, “ sampai Kadis Dikbud Rejang Lebong, Khirdes Lapendo Pasju STTP kemarin.
Dikatakannya jika memang dalam atuaran SK 4 Mentri sudah memperbolehkan untuk zona Kuning dan Hijau masuk sekolah. Dimana kendati positif Rejang Lebong sendiri masih masuk dalam zona kuning, di provinsi Bengkulu sendiri konfimasi terbanyak ada pada kabupaten kota dimana mereka juga masih dalam zona orange. Dimana komposisi dari penetapan zona sendiri ada pada gugus tugas dimana gugus tugas sudah menyampaikan jika Rejang Lebong masuk zona kuning.
“Sehingga kita masih menetapkan untuk tatap muka, karena postif covid 19 yang ada di Rejang Lebonh belum dapat dikatakan zona merah, karena menetepakan zona ada penghitungan khusus,” terangnya.
Adapun untuk Rejang Lebong sendiri pihaknya sudah berkoordinasi dengan pihak satuan gugus tugas yang mana didalamnya ada Dinas Kesehatan. Pihaknya sudah mendapat kepastian jika mereka yang terkonfirmasi tidak besangkutpaut dengan dunia pendidikan. Serta seluruhnya juga sudah di isolasi, sehingga tidak perlu dikhawatirkan oleh masyarakat Rejang Lebong.
“Kita sudah mendapat jawaban dari dinkes jika tidak ada yang terkonfirmasi tersebut pelajar ataupun tenaga pendidikan yang ada di Rejang Lebong, sehingga tidak perlu dikhawatirkan,” ungkapnya.
Kendati demikian pihaknya tetap minta pada sejumlah sekolah yang ada di Rejang Lebong untuk mempersiapkan dengan ketat protokol kesehatan yang diperlukan, hal ini memngantisiapasi hal-hal lain yang tidak diinginkan, terlebih kemungkinanan terpapar covid 19 di Rejang Lebong. (CE1)
Sumber:
- Share: