Pegadaian Tawarkan Produk Arrum Haji, Jalan Emas Menuju Baitullah

Pegadaian Tawarkan Produk Arrum Haji, Jalan Emas Menuju Baitullah

CURUP, CE - Pegadaian Cabang Curup melaksanakan seminar dengan tema jalan emas menuju Baitullah melalui produk arrum haji, yang memang menjadi salah satu program unggulan dari PT Pegadaian. Seminar dengan peserta nasabah Pegadaian Cabang Curup ini, dilaksanakan di Ball Room Golden Rich 88 Hotel.
Plt Kepala Cabang Pegadaian Curup, Muhammad Ridho menyampaikan bahwa keunggulan arum haji bagi masyarakat Rejang Lebong yang ingin beribadah haji di Baitullah Mekkah, yakni cukup dengan menjaminkan 3,5 gram emas. Dengan syarat tersebut, nasabah langsung mendapatkan 1 kursi ke Baitullah.
"Dimana sama-sama kita ketahui saat ini untuk setoran awal naik haji butuh Rp 25 juta per orang. Dengan investasi 3,5 gram emas ini, kita bantu pembiayaan Rp 25 juta yang menjadi DP awal," jelasnya.

Disampaikannya program arrum haji masyarakat Rejang Lebong bisa mencicil dengan angsuran yang murah dan dalam jangka waktu lama. Serta dengan memulai lewat arrum haji ini bisa mempersingkat waktu untuk berangkat menunaikan ibadah haji. Pasalnya saat ini sendiri masa tunggu keberangkatan haji ikut menjadi masalah. Dimana untuk Rejang Lebong masih harus menunggu bertahun-tahun untuk berangkat.
"Jika ada mulai dari saat ini maka menunggu kebarangkat di mulai saat ini juga, namun jika tidak di mulai tidak ada kepastian anda kapan anda akan berangkat, program ini sendiri memeng hadir sebagai solusi untuk lebih muda berangkat haji," ungkapnya.

Bukan hanya itu saja, dalam seminar yang langsung disampaikan Kepala Departement PT Pegadaian Jambi Yan Irawan tersebut, pihak Pegadaian juga manyampaikan salah satu keunggulan program lainnya. Yakni investasi emas, dimana masyarakat yang ingin miliki emas bisa mencicil di pagadaian hanya dengan memberikan Dp 15% dari jumlah emas dan harga yang diinginkan.
"Jadi jika emas harganya saat ini Rp 900 pergram, kendati satu tahun kedepan harga naik sampai Rp 1.2 juta, mereka tetap membayar ansuran dengan harga Rp 900, yakni harga awal emas saat mereka pertama berinfestasi emas, serta untuk program ini juga jumlah emas yang ingin di infestasikan juga tidak terbatas, asal masyarakat dapat membayar DP awal 15 % dari harga jumlah emas tersebut," ujarnya.

Disisi lain dalam seminar yang dilakukan pihak Pegadaian Cabang Curup ini, di buka langsung oleh Sekda Rejang Lebong RA Denni SH MM dan di hadiri kepada OPD yang ada di Rejang Lebong, serta sejumlah nasabah potensial Pagadaian Curup.
"Dengan itu ayo ikuti program kami ini, dengan syarat yang mudah, untuk info lebih lanjut bisa langsung ke Kantor Pegadaian Curup Alamat lokasi: Jl. Merdeka No. 277, Rejang Lebong, Bengkulu. Nomor telepon: 0732325059, dimana anda akan diberikan pelayanan yang baik dan ramah," pungkasnya. (CE1)

Klik Juga Icon Medsos CE Dibawah Ini:

Sumber: