Dewan Desak Realisasi Infrastruktur Jalan
CE ONLINE - Pemprov Bengkulu melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) didesak oleh Anggota DPRD Provinsi Bengkulu untuk segera merealisasikan pembangunan infrastruktur jalan provinsi. Ini sebagaimana diungkapkan Anggota Komisi III DPRD Provinsi, Suhardhi DS, dimana masyarakat sudah mulai mempertanyakan terkait janji pembangunan jalan yang saat ini belum kunjung terealisasi.
"Kita mendesak agar pihak PUPR dapat mempercepat proses penentuan pemenang lelang di UKPBJ, agar proyek jalan Provinsi dapat segera terealisasi," ungkap Suhardhi.
Diantara yang belum terealisasi diungkapkan Suhardhi adalah proyek jalan di Kabupaten Rejang Lebong, yakni di Sumber Urip dan juga perbatasan Rejang Lebong - Tanjung Ning yang masing-masing dianggarakan Rp 2 Miliar.
"Saat ini masyarakat sudah bertanya-tanya kapan realisasi pembangunan jalan yang sudah ditunggu-tunggu tersebut," singkatnya.
Hal senada disampaikan Anggota DPRD Provinsi lainnya, Fitri SE. Terlebih realisasi yang dimaksud merupakan salah satu janji Gubernur dan Wagub pada masyarakat, sewaktu masa kampanye Pilkada serentak tahun lalu.
"Sebenarnya wajar ketika masyarakat menagih janji yang dimaksud, terlebih saat ini belum terlihat tanda-tanda jika pembangunan infrastruktur yang pernah dijanjikan tersebut bakal segera direalisasikan. Seperti pembangunan jalan link Simpang Empat Teras Terunjam menuju Tanah Rekah Kabupaten Mukomuko," ungkap Fitri.
Dikatakannya, melihat website https://lpse.bengkuluprov.go.id/, untuk pembangunan jalan link tersebut sudah ditayangkan. Dimana untuk pengawasan pagunya senilai Rp 231,5 juta, sedangkan untuk pembangunannya sendiri pagunya sebesar Rp 2,8 miliar.
"Hanya saja dalam proses lelangnya, tengah dilakukan tender ulang," ungkapnya.
Ia berharap jangan malah mendekati penghujung tahun, baru bergerak pembangunannya. Apalagi untuk pembangunan link jalan itu, pada tahun lalu sudah dianggarkan senilai Rp 5 miliar, tapi tidak terealisasi lantaran refocusing.
Lebih jauh dikatakannya, tahun ini jangan sampai lagi tidak terealisasi, mengingat masyarakat sudah menanti-nanti pembangunan jalan itu.
"Disamping itu kita juga berharap pembangunan jalan link Penarik-Lubuk Pinang yang kondisinya sudah sangat parah. Kalau memang tak mampu membangunnya, setidak-tidaknya tambal sulam," pungkasnya. (CE2)
Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Kontak Whatsapp +62 821-7863-9651
IKUTI JUGA AKUN MEDIA SOSIAL CE DIBAWAH INI:
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*geniee */?> /*amp advernative */?>
- 1 Alasan Harus Bersyukur Ketika Pekerjaan Berjalan Lancar
- 2 Natal Telah Tiba, Ini yang Perlu Kamu Siapkan
- 3 Alasan Unik Kenapa Cewek Mager untuk Ganti Oli
- 4 Jelang Nataru Tapi Cuaca Buruk, Enaknya Menghabiskan Waktu Libur dengan Apa Ya?
- 5 Tips Sederhana Agar Berhenti Merasa Jadi yang Paling Menderita
- 1 Alasan Harus Bersyukur Ketika Pekerjaan Berjalan Lancar
- 2 Natal Telah Tiba, Ini yang Perlu Kamu Siapkan
- 3 Alasan Unik Kenapa Cewek Mager untuk Ganti Oli
- 4 Jelang Nataru Tapi Cuaca Buruk, Enaknya Menghabiskan Waktu Libur dengan Apa Ya?
- 5 Tips Sederhana Agar Berhenti Merasa Jadi yang Paling Menderita