Kepahiang Termasuk 3 Daerah Penggerak, Program Merdeka Belajar
CE ONLINE - Kabupaten Kepahiang ditetapkan sebagai 3 kabupaten/kota di Provinsi Bengkulu yang terpilih sebagai daerah yang akan berpartisipasi dalam program Sekolah Penggerak. Dimana sekolah penggerak ini merupakan role model dalam satuan pendidikan untukmenggerakkan sekolah mulai dari sumber daya manusianya, perencanaan belajar, penggunaan teknologi dan juga pendampingan pemerintah daerah.
Hal ini disampaikan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Dr. Hartono, M.Pd yang kemarin ditemui seusai melakukan pertemuan dengan LPP dan PB PAUD Provinsi Bengkulu.
"Kepahiang menjadi salah satu dari 3 daerah di Bengkulu iniditetapkan untuk melaksanakan sekolah penggerak kemerdekaan belajar, nanti memilih sekolah yang akan dibimbing untuk menjadi sekolah penggerak. Sekolah yang dibimbing ini bisa menjadi role model bisa menjadi mentor sekolah-sekolah dan guru disekitarnya," jelas Hartono.
Tujuannya, dijelaskan Hartono, daerah-daerah bisa saling sharing praktik baik dalam perkembangan sekolah penggerak ini. Program sekolah penggerak ini akan dilaksanakan pada semua satuan pendidikan di Kabupaten Kepahiang mulai dari TK/PAUD, Sekolah Dasar (SD) hingga Sekolah Menengah Pertama (SMP).
"Partisipasi sekolah penggerak ini akan berkomitmen terhadap kelangsungan pendidikan, mulai dari kesiapan kepala sekolahnya, lingkungan sekolah dan guru-gurunya. Ini nanti pada semua satuan pendidikan, baik TK/PAUD, SD dan SMP," jelas Hartono.
Ia menyebutkan, ditandainya kabupaten yang nantinya menjadi salah satu sekolah penggerak merupakan dukungan pemerintah yang memberikan peraturan untuk mendukung pelaksanaan sekolah penggerak. Program Sekolah Penggerak merupakan penyempurnaan program transformasi sekolah sebelumnya. Program sekolah penggerak akan mengakselerasi sekolah negeri di seluruh kondisi sekolah untuk bergerak 1-2 tahap lebih maju. (CE7)
Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Kontak Whatsapp +62 821-7863-9651
IKUTI JUGA AKUN MEDIA SOSIAL CE DIBAWAH INI:
Sumber: