Program 1 Desa 1 Perpustakaan
CE ONLINE - Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah merencanakan setiap desa di Kabupaten Kepahiang memiliki perpustakaan. Hal itu mengacu pada Peraturan Menteri nomor 9 tahun 2017 tentang pengadaan perpustakaan desa, serta peraturan ditingkat pemerintah provinsi.
Kadis Perpusda Kepahiang, H Muhdi, M.Pd menjelaskan mengenai hal itu pihaknya menyusul program tersebut, bahkan menurutnya perpustakaan bisa dibiayai melalui dana desa, apalagi perintah undang-undang sudah jelas, jadi desa tinggal melaksanakan.
"Harapannya tahun depan semua desa di Kabupaten Kepahiang mempunyai perpustakaan, untuk mewujudkannya kita menyusul program tersebut ke provinsi maupun ke pusat," ujar Muhdi.
Dia menjelaskan, tujuan perpustakaan di setiap desa untuk meningkatkan dan membangun kesadaran masyarakat, terkait pentingnya membaca. Sebab, masyarakat yang ada di desa harus perlu wawasan, agar daya produktifitas meningkat.
Untuk meningkatkan minat baca pula, Perpusda mengajak sekolah, Organisasi Perangkat Daerah (OPD), maupun pusat layanan publik untuk menyediakan pojok baca.
"Perpusda juga mendorong adanya pojok baca di setiap pusat layanan publik, kantor maupun perusahaan yang ada di Kabupaten Kepahiang, serta memaksimalkan pemanfaatan perpustakaan sekolah," ujarnya.
Disisi lain, lanjut Muhdi, Perpustakaan Daerah siap digandeng oleh semua pihak untuk melakukan pembinaan pembentukan perpustakaan, meski era teknologi menurutnya perpustakaan juga mengikuti perkembangan zaman, yang nantinya akan ada perpustakaan digital. (CE7)
Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Kontak Whatsapp +62 821-7863-9651
IKUTI JUGA AKUN MEDIA SOSIAL CE DIBAWAH INI:
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*geniee */?> /*amp advernative */?>