BPBD Bentuk Relawan Setiap Kecamatan

BPBD Bentuk Relawan Setiap Kecamatan

CURUPEKSPRESS.COM, LEBONG - Dalam upaya mencegah adanya bencana alam di 12 kecamatan di Kabupaten Lebong, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lebong pada tahun 2022 mendatang berencana membentuk relawan penanggulangan bencana atau biasa di sebut Mitigasi.

Diketahui Upaya tersebut sebagai langkah untuk kesiapan personel, saat menghadapi bencana alam yang kerap melandai kondisi Kabupaten Lebong yang di ketahui rawan bencana.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lebong, Fahrurozi S.sos melalui Kasubid Pencegahan, Masayu Uminil Hana, SH menyampaikan jika dari 12 kecamatan tersebut setiap kecamatannya akan di bentuk relawan yaitu masing-masing terdiri 3 orang.
"Artinya sebanyak 36 orang total Keseluruhan itu nantinya akan di bekali sejumlah pelatihan tanggap bencana, simulasi, dan juga proses evakuasi korban bencana," katanya.

Adapun rencana pembentuka relawan bencana yang akan direalisasikan tahun depan ini, pastinya pihaknya nantinya akan menyampaikan surat pemberitahuan kepada 12 kecamatan di wilayah Lebong untuk dapat di tiindaklanjuti.
"Jika skema aturannya begitu, nanti kita minta setiap kecamatan untuk menyampaikan juga kepada setiap desa atau kelurahan di wilayahnya, yang mana nantinya pihak desa merekomendasikan daftar nama siapa saja yang akan di ikut sertakan," tuturnya.

Dengan demikian, Ayu berharap jika program relawan bencana ini dapat terealisasikan pada tahun 2022 mendatang, karena dirasa wilayah di kabupaten ini sangat rawan adanya bencana sehingga BPBD Perlu membentuk personel relawan untuk membantu peran dari BPBD sendiri.
"Semoga saja ini dapat terealisasikan pada tahun depan pasalnya kita (BPBD, Red) menginginkan anggaran yang telah di plotkan oleh Pemkab Lebong dan juga DPRD pada rancangan APBD TA 2022 dapat diprioritaskan," singkatnya. (CE8)

Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Whatsapp +628 2178 6396 51

IKUTI JUGA AKUN MEDSOS CE DIBAWAH INI:

Sumber: