Isu Mutasi Kepsek

Isu Mutasi Kepsek

CURUPEKSPRESS.COM, KEPAHIANG - Beredar kabar mutasi dan promosi kepala sekolah untuk jenjang SD dan SMP di lingkup Kabupaten Kepahiang saat ini hangat beredar dikalangan "Umar Bakri". Beredar juga jika tidak sedikit kepala sekolah yang disinyalir masuk daftar kabar mutasi tersebut.

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kepahiang Nining Fawely Pasju, S.Pt yang dikonfirmasi, menjelaskan terkait dengan mutasi kepal sekolah dan guru tersebut merupakan ranah kepegawaian atau instansi yang berwenang.

Namun, mengenai hal ini menurut dia pihaknya akan berkoordinasi lagi pada Badan Kepegawaian Daerah Pendidikan dan Pelatihan SDM.
"Terkait dengan mutasi itukan kembali ke pegawaian, nanti kita koordinasi lagi dengan BKDPSDM. Kalau Dikbud kan bukan teknis untuk melakukan itu (mutasi, red)," sampai Nining.

Menyangkal kabar yang beredar, Nining berharap para kepala sekolah tetap melaksanakan tugas sebagaimana mestinya, yakni bagaimana merumuskan, menetapkan dan mengembangkan visi misi dan tujuan sekolah. Kemudian membuat rencana kerja sekolah dan rencana kegiatan dan anggaran sekolah serta perencanaan program induksi.

Sementara itu, dijelaskan Nining terdapat beberapa sekolah dasar yang saat ini terjadi kekosongan lantaran jabatan kepala sekolahnya memasuki masa pensiun. Karena belum adanya mutasi dan perpindahan kepala sekolah, sekolah dengan jabatan kepala sekolah yang kosong sementara waktu dijabat dengan Plt.
"Kalau untuk mengisi kekosongan, sebelum adanya mutasi ini memang telah ditunjuk Plt," tukasnya. (CE7)

Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Whatsapp +628 2178 6396 51

IKUTI JUGA AKUN MEDSOS CE DIBAWAH INI:

Sumber: