Roadshow di SDN 127 RL Sukses, Pagi Ini Giliran SDN 22 RL

Roadshow di SDN 127 RL Sukses, Pagi Ini Giliran SDN 22 RL

DOK/CE Foto Bersama CE dan Dewan Guru beserta siswa di SD 127 RL--

REJANG LEBONG, CURUPEKSPRESS.COM -  Jalannya roadshow lomba mewarnai yang digelar Surat Kabar Harian (SKH) Curup Ekspress, disambut antuasias para siswa.

Seperti roadshow yang dilaksanakan di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 127 Rejang Lebong  yang berada di desa Tebat Tenong Luar Kecamatan Bermani Ulu Raya (BUR) pada Rabu 9 November kemarin.

Dalam roadshow tersebut antusias siswa dalam mengikutinya sangat besar. 

Antusias para siswa-siswi SD 127 Rejang Lebong

Hal ini sebagaimana yang disampaikan oleh ketua panitia pelaksana kegiatan Roadshow Lomba Mewarnai CE, John Hendri.

"Alhamdulillah antusias siswa sangatlah tinggi mengikuti nya, karena semua siswanya mengikutinya," ujarnya.

Dikatakan John bahwasanya dari jumlah keseluruhan siswa SDN 127 RL yang saat ini berjumlah 80 siswa, siswa dari sekolah tersebut semuanya ikut berpartisipasi mengikuti perlombaan yang dilaksanakan oleh pihaknya tersebut.

Dan dijelaskan john adapun siswa yang berhasil mendapatkan juara pada kegiatan mewarnai tersebut yakni Raisa Oktriani, Pingkan, Esyntalia Robinson, M Aby Dyo Hadiatma, Rhawel, Gizzele Dwi Agustin.

"Selamat kepada para siswa yang berhasil mendapatkan juara, harapan kami bakat serta kemampuan dalam mewarnai tersebut bisa ditingkatkan kembali," harapnya.

Sementara disampaikan Kepala SDN 127 RL, Ramayulis. MTPd mengucapkan terimakasih banyak kepada pihak media CE yang telah melaksanakan kegiatan lomba mewarnai tersebut di sekolahnya.

dikatakannya bahwasanya CE merupakan media pertama kali yang hadir di sekolahnya dan juga melaksanakan kegiatan perlombaan.

"Terimakasih banyak kepada media CE yang mau melaksanakan lomba mewarnai di sekolah kami, besar harapan kami kerjasama ini tidak hanya sampai disini saja," pungkasnya.

Pagi Ini CE Sambangi SDN 22 RL

Sementara pada Kamis 10 November hari ini pelaksanaan roadshow lomba mewarnai CE akan dilaksanakan di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 22 RL yang beralamat di Desa Sumber Bening Kecamatan Selupu Rejang. Sekolah tersebut merupakan sekolah yang ke 12 yang akan dikunjungi CE.

Menariknya dalam roadshow lomba mewarnai kali ini mendapatkan dukungan langsung oleh ketua DPRD Kabupaten RL, Mahdi Husein SH. 

Disisi lain kepala SDN 22 RL, Hanafi MPd, menyambut baik program Roadshow lomba mewarnai CE yang dilaksanakan di sekolahnya dan berharap supaya akan banyak lagi program lain yang bisa dilaksanakan.

"Harapan kami semoga dilaksanakan kegiatan lomba mewarnai yang mengangkat tema hari pahlawan tersebut, anak - anak bisa lebih menghargai jasa para pahlawan yang telah memperjuangkan kemerdekaan bangsa ini," pungkasnya. 

Sumber: