Almarhumah Alami Lakalantas Saat Hendak Manggung di Curup, Ini Kronologisnya....
Ist Screenshot foto almarhumah semasa hidup.--
HOT NEWS, CURUPEKSPRESS.COM - Peristiwa lakalantas maut yang dialami Mn (37) warga Kelurahan Pasar Ujung Kepahiang pada Minggu (28/5) siang di Desa Pagar Gunung, menjadikan luka mendalam bagi pihak keluarga.
Apalagi Mn yang keseharian nya berprofesi sebagai biduanita ini merupakan seorang single parent atau janda yang sudah memiliki anak dua.
Informasi diterima wartawan CE, saat itu MN hendak bekerja atau manggung di Rejang Lebong. Hanya saja sebelum ke Rejang Lebong, dirinya ada job manggung terlebih dahulu di Kepahiang.
Naasnya saat hendak berangkat manggung, korban mengalami laka lantas yang menyebabkan dirinya tewas akibat benturan dan luka yang di sekujur tubuh dan bagian kepalanya.
Disampaikan Iwan (54) salah seorang warga setempat yang melihat kejadian laka itu.
BACA JUGA:
Awalnya dirinya mendengar suara seperti ledakan. Dimana disaat yang bersamaan, seorang wanita terlempar kearah halaman milik warga dan tampak sudah tak bernyawa lagi karena tak ada tanda-tanda kehidupan.
Namun tak ada warga yang berani menyentuhnya, karena takut ada sidik jari menempel pada korban.
Selain itu diceritakannya juga, saat itu motor dari Kepahiang hendak kearah Rejang Lebong, sedangkan mobil dari arah Rejang Lebong hendak ke Kepahiang.
"Saat itu saya baru pulang dari kebun, namun tiba-tiba ada suara ledakan. Dan ternyata ada tabrakan motor dengan mobil yang berlawanan arah. Sementara dari informasi yang saya terima, korban tewas diketahui hendak manggung," ucapnya.
Sementara dikatakan Ferianto (45) selaku owner tempat Mn bekerja.
Memang saat itu MN menelpon dirinya hendak manggung di salah satu acara di Rejang Lebong.
Dimana diceritakannya juga, Minggu pagi tadi Mn sempat manggung di salah satu acara di Desa Padang Lekat dengan Manajemen Entertainment miliknya.
"Sekitar jam 13.00 WIB, almarhum Mn ini sempat whatsapp saya dan izin hendak manggung di Rejang Lebong. Setelah saya izinkan, Mn langsung berangkat ke arah Rejang Lebong sekitar pukul 13.30.namun tak lama kemudian, kami mendapat kabar bahwa MN kecelakaan. Dan saat itupun kami langsung menuju lokasi untuk memastikan kebenarannya," ucapnya.
Sumber: