Resep Masakan Simple: Tongkol Balado

Resep Masakan Simple: Tongkol Balado

Tongkol Balado-ILUSTRASI/NET-

CURUPEKSPRESS.COM -  Tongkol balado adalah masakan rumahan dan sudah paling terkenal di Indonesia. Tongkol balado ini cocok sekali dinikmati dengan nasi hangat dan lalapan untuk menambah kenikmatannya.

 

Bahan-bahan:

  • 1 ekor ikan tongkol 
  • 5 lembar daun jeruk
  • 5 lembar daun salam
  • 2 ruas jari lengkuas

Bumbu rendaman ikan:

  • 1 sdt kunyit bubuk
  • 2 sdm asam mangga
  • 1/2 sdt garam
  • 1 gelas belimbing air

Bumbu halus:

  • 4 siung bawang putih
  • 6 siung bawang merah
  • 3 buah tomat
  • 3 batang serai
  • 2 sdm Gula merah
  • 1/2 sdt Garam
  • Sedikit terasi

BACA JUGA:Resep Sambal Pangi Khas Bali

BACA JUGA:Resep Nasi Pecel Ponorogo Citarasa Makanan Tradisional

 

Cara Membuat:

  1. Remas asam mangga bersama kunyit dan garam lalu campur air. Rendam ikan selama 15 menit.
  2. Iris-iris serai, tomat, bawang merah dan bawang putih.
  3. Masukkan bahan-bahan bumbu halus ke dalam blender kemudia blender sampai halus. Tips: tambahkan minyak ke dalam blender sebanyak 3 sdm.
  4. Setelah 15 menit panaskan minyak goreng di atas wajan kemudian goreng ikan sampai matang. Sisihkan
  5. Langkah selanjutnya adalah menumis bumbu halus. Langkah pertama adalah panaskan minyak di atas wajan kemudian masukkan bumbu halus kemudian tumis sampai harum.
  6. Geprek lengkuas.
  7. Masukkan gula merah, terasi, garam, lengkuas, daun salam, daun jeruk ke dalam bumbu kemudian aduk sampai bumbu berubah warna.
  8. Masukkan ikan yang sudah digoreng ke dalam bumbu dan aduk sampai bumbu merata pada ikan. Setelah bumbu merata pada ikan, matikan kompor dan ikan pun siap disantap bersama nasi putih.

Sumber: