Ini Penyebab Wajah Kusam Meski Kamu Rajin Pakai Skincare
Penyebab Wajah Kusam Meski Kamu Rajin Pakai Skincare-ILUSTRASI/NET-
CURUPEKSPRESS.COM - Seringkali pada saat ini orang bertanya-tanya kenapa wajah masih kusam walaupun sudah rajin skincarean? Ternyata bukan hanya rajin pakai skincare saja yang bisa membuat kulit wajah semakin membaik, ada beberapa fakto- lain yang mempengaruhinya.
Faktor-faktor penyebab kulit mejadi kusam bisa jadi kamu sedang dehidrasi atau salah tahapan menggunakan skincare.
Berikut beberapa penyebab wajah kusam :
1. Pengaruh Hormon
Hormon juga turut memengaruhi kondisi kulit kamu. Melansir dari Allure, Ketika kadar hormon berfluktuasi, hal ini sering kali memengaruhi penampilan kulit.
Ketika hormon estrogen menurun dan meninggalkan hormon testosteron yang lebih tinggi, kulit bisa menjadi lebih berminyak, dan sifat berminyak membuat permukaan menjadi mengilap sehingga menonjolkan pori-pori dan membuat kulit terlihat kurang bersinar.
Kemudian adanya melasma, suatu bentuk hiperpigmentasi hormonal yang membuat kamu memiliki bercak hitam yang tidak memudar dengan pencerah topikal karena pigmen tersebut menempel di lapisan kulit paling atas dan terdalam.
BACA JUGA:Tanda-Tanda Terkena Gagal Ginjal yang Terlihat Jelas Pada Wajah!
BACA JUGA:Tips Mengatasi Pori-pori Wajah yang Tampak Besar
2. Dehidrasi
Jika kulitmu masih tampak kusam meskipun sudah rajin pakai skincare, salah satu faktor penyebabnya bisa jadi karena dehidrasi, Beauties.
Kamu perlu rajin minum air putih untuk membantu meningkatkan hidrasi dari bawah permukaan kulit.
Sumber: