300 Ribu Formasi CPNS Kosong, Kapan Pendaftaran CPNS 2025 Dimulai? Ini Penjelasan Menpan RB

300 Ribu Formasi CPNS Kosong, Kapan Pendaftaran CPNS 2025 Dimulai?--
Menurut Rini, sekitar 300-400 ribu formasi ASN masih kosong, menjadi alasan pemerintah belum memutuskan pembukaan seleksi CPNS 2025. Pemerintah ingin memastikan bahwa proses pengisian formasi tahun 2024 selesai sebelum menghitung kebutuhan untuk tahun berikutnya.
"Kami harus menyelesaikan pengadaan CPNS 2024 terlebih dahulu, termasuk persoalan tenaga honorer, sebelum menentukan kebutuhan CPNS untuk 2025," paparnya.
BACA JUGA:Catat! Berikut Jadwal Pengumuman Hasil SKD CPNS 2024
BACA JUGA:Cara Cek Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2024
Pendaftaran CPNS 2025 Menunggu Arahan Presiden
Pada pernyataan terbaru di Kompleks Istana Kepresidenan, Selasa, 7 Januari 2025, Rini kembali menegaskan bahwa pembukaan seleksi CPNS 2025 memerlukan persetujuan Presiden Prabowo Subianto.
“Saya belum mendiskusikan hal ini dengan Bapak Presiden, karena saat ini saya ditugaskan untuk fokus pada penataan terlebih dahulu," katanya.
Proses penataan meliputi evaluasi kebutuhan ASN di 48 kementerian baru, termasuk pemetaan ulang jabatan untuk memastikan struktur organisasi yang sesuai. Setelah proses ini selesai, pemerintah akan menentukan apakah seleksi CPNS 2025 diperlukan.
Jika kebutuhan ASN masih besar, seleksi dapat dilakukan. Sebaliknya, jika jumlah ASN dianggap mencukupi, kemungkinan pendaftaran CPNS 2025 tidak akan dibuka.
Sumber: