Lebih dari 1.100 Warga Rejang Lebong Ikuti Program CKG

Lebih dari 1.100 Warga Rejang Lebong Ikuti Program CKG

Layanan CKG di salah satu puskesmas di Rejang Lebong.-DOK/CE-

CURUPEKSPRESS.COM - Hingga saat ini, sebanyak 1.150 warga di Kabupaten Rejang Lebong telah mengikuti program Cek Kesehatan Gratis (CKG). Program tersebut kini tengah digencarkan oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Rejang Lebong dan mendapat respon positif dari masyarakat.

Kepala Dinas Kesehatan Rejang Lebong, Dhendi Novianto Saputra SKM, menyebutkan bahwa antusiasme masyarakat terhadap program ini cukup tinggi. Tercatat, jumlah warga yang telah mendaftar untuk mengikuti pemeriksaan kesehatan gratis ini telah melebihi 1.800 orang.

BACA JUGA:Jenis Cek Kesehatan Gratis untuk PKG pada Anak Usia Sekolah dan Remaja, Klik Disini!

BACA JUGA:Cek Kesehatan Gratis Sebagai Kado Ulang Tahun akan Dimulai 10 Februari 2025, Jangan Sampai Ketinggalan!

 

"Yang mendaftar itu sudah lebih dari 1.800 orang dan yang sudah melakukan pemeriksaan kesehatan di puskesmas-puskesmas itu jumlahnya lebih dari 1.100 orang," sampainya.

Ia menjelaskan, program ini merupakan salah satu upaya pemerintah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga kesehatan. Dengan adanya layanan gratis ini, diharapkan masyarakat lebih proaktif memeriksakan kondisi kesehatannya.

"Program ini dilaksanakan secara gratis bagi setiap warga," tambahnya.

Program CKG di Kabupaten Rejang Lebong ini, menurutnya, sudah berjalan mulai 14 Februari 2025 lalu dan dilakukan di 21 puskesmas yang tersebar di 15 wilayah kecamatan.

BACA JUGA:Ini jadwalnya.. Disperkan Bakal Cek Kesehatan Hewan Kurban

BACA JUGA:Perlukah Cek Kesehatan Meski Sedang Fit?

 

Untuk mengikuti program CKG ini, lanjut Dhendi, sangatlah mudah. Cukup dengan mendownload Aplikasi Satu Sehat, warga bisa mendaftarkan diri dari rumah dan tinggal datang ke puskesmas wilayah masing-masing guna melakukan pengecekan kesehatan gratis.

"Lalu bagi warga yang tidak memiliki HP android bisa langsung datang ke puskesmas terdekat, sehingga nantinya akan dibantu oleh petugas puskesmas untuk mendaftarkannya," terang dia.

Sumber: