Resep Penyetan, Menu Simple Bikin Nagih!

Resep Penyetan, Menu Simple Bikin Nagih!

Penyetan--

CURUPEKSPRESS.COM - Penyetan adalah hidangan Indonesia, khususnya Jawa, yang berupa lauk (biasanya ayam, ikan, tempe, atau tahu) yang dipenyet atau ditekan di atas cobek bersama sambal. Istilah "penyet" sendiri berarti ditekan atau dimemarkan dalam bahasa Jawa. Penyetan biasanya disajikan dengan nasi, lalapan, dan sambal, menciptakan perpaduan rasa pedas dan gurih yang khas. 

Mari simak resep dibawah ini.

 

Bahan-bahan:

  • 1 butir telur
  • 2 batang daun bawang, 1 butir bawang merah, iris tipis
  • 4 potong tempe
  • 4 potong tahu
  • minyak untuk menggoreng
  • Bumbu marinasi tahu tempe
  • 1 sdm bumbu marinasi desaku
  • 1 sdt garam halus
  • 5 sdm air

Bahan sambal:

  • 15 buah cabe rawit hijau
  • 1/2 sdt terasi
  • 1 butir bawang merah
  • 1 butir bawang putih
  • 1 buah tomat
  • 1/2 sdt garam
  • Sejumput kaldu bubuk
  • 1/2 sdm gula pasir

BACA JUGA:Resep Orek Tempe Kering Sederhana

BACA JUGA:Resep Bandeng Kuah Asam Mangga Ala Rumahan

 

Cara Membuat:

  1. Siapkan tahu, tempe dan bahan lainnya.
  2. Siapkan bumbu marinasi. Rendam tahu dan tempe hingga bumbu meresap.
  3. Goreng tahu dan tempe hingga kuning keemasan, angkat, tiriskan, sisihkan.
  4. Siapkan telur, daun bawang dan bawang merah iris dalam mangkok. Tambahkan sejumput garam dan pada bubuk, kocok hingga berbusa.
  5. Panaskan minyak, goreng telur, aduk-aduk sesaat setelah dimasukkan dalam wajan agar crispy.
  6. Setelah telur matang, angkat, tiriskan, sisihkan.
  7. Siapkan cabe, bamer, baput, terasi, tomat, goreng hingga layu. Letakkan dalam cobek, tambahkan garam, kaldu bubuk, gula pasir. Haluskan, cek rasa.
  8. Setelah sambal siap, letakkan lauk-lauk di atasnya. Siap dihidangkan bersama nasi hangat. Boleh ditambahkan terong/kol goreng sebagai pelengkap dan lalapan.

Sumber: