Bupati Upayakan Ada Penerimaan CPNS

Bupati Upayakan Ada Penerimaan CPNS

CURUP, CE - Satu pekan terakhir, Bupati Rejang Lebong Dr (HC) H Ahmad Hijazi SH MSI tidak berada di kantor Pemkab Rejang Lebong. Ini lantaran Bupati ada tugas yang harus di laksanakannya di Jakarta. Demikian disampaikan Wabup Rrjang Lebong H Iqbal Bastari S.Pd MM. Disampaikan Wabup, kepergian Bupati ke Jakarta salah satunya menemui pemerintah Pusat Kemenpan - RB, yang tidak lain untuk membahas pencabutan Moratorium CPNS di Kabupaten Rejang Lebong.

"Bupati sejak satupekan terakhir ini tidak ada di Kantor Dinas, hal ini lantaran beliau sedang ada tugas di Jakarta yang salah satunya mengurus pencabutan Moratorium CPNS di Rejang Lebong yang sudah lima tahun terakhir ada di Rejang Lebong," sampai Wabup.

Tentunya hal ini merupakan kabar gembira bagi masyarakat Rejang Lebong juga, yang mana jika memang monatorium tersebut telah di cabut maka tes CPNS akan benar-benar terlaksana nantinya di tahun 2018 ini.

"Kita berharap moratorium berhasil di cabut, karena dampaknya pasti akan besar untuk seluruh masyarakat, terutama bagi sarjana-sarjana muda di Rejang Lebong yang pastinya sudah lama menunggu adanya tes CPNS ini," ujarnya.

Sementara Kabag Humas dan Protokoler Setda RL, Fery Najamudin juga mengatakan bahwa Bupati Rejang Lebong selain adanya tugas tersebut juga menerima penghargaan untuk Rejang Lebong. Namun Fery belum bisa pastikan terkait penghargaan apa.

"Dari Informasinya, kalau Bupati Rejang Lebong juga tengah mengambil tropi penghargaan untuk Rejang Lebong di jakarta, namun belum tahu pati penghargaan apa itu, akan tetapi tugas beliau salah satunya ke Jakarta adalah itu tadi, " ungkapnya.

Sedangkan untuk jadwal kembalinya Bupati Rejang Lebong untuk bertugas kembali, belum bisa di pastikan, lantaran jadwal nonton bareng di studio Indosiar untuk mendukung Randa dan Agung dalam ajang Liga Dangdut, dikabarkan juga akan di jadiri oleh Bupati Rejang Lebong beserta 50 jajaran OPD Pemkab Rejang Lebong lainnya.

"Kemungkinan besar Bupati aktif lagi di Rejang Lebong pada bulan Februari mendatang, setelah seluruh Dinas Luar selesai," pungkas Fery. (CE6)

Sumber:

Bupati Upayakan Ada Penerimaan CPNS

Terkini

Terpopuler

Pilihan