Catut SMS, Kades Diminta Rp 25 Juta

Catut SMS, Kades Diminta Rp 25 Juta

CURUPEKSPRESS.COM, KEPAHIANG - Baru sepakan menjabat sebagai Kasat Reskrim Polres Kepahiang nama Iptu Doni Juniansyah, SM telah dimanfaatkan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab untuk mendapatkan keuntungan.

Belakangan diketahui pencatut nama mantan Kasat Narkoba Polres Kota Benglulu ini, merupakan warga dari Provinsi Jawa Barat. Dengan melalui pesan singkat (SMS) pelaku menghubungi beberapa Kepala Desa di Kabupaten Kepahiang dam miminta untuk ditransferkan sejumlah uang. Karenanya Kasat res Polres Kepahiang Iptu Doni Juniansyah meminta kepada masyarakat Kabupaten Kepahiang untuk mengabaikan seluruh SMS yang mengatasnamakan dirinya tersebut.
"Benar ada mengatasnamakan diri saya, yang mana orang tersebut menghubungi beberapa Kedes dan meminta uang dengan cara ditransfer, nilainya cukup besar mencapai Rp 25 juta," ucap Kasat.

Disyukuri Kasat, sejauh ini belum ada yang diketahui menjadi korban penipuan dari pelaku yang mengatasnamakan dirinya.
"Sejauh ini belum ada lopran dan mudah-mudahan saja tidak ada yang jadi korban," ujarnya.

Karenanya tegas Doni, dirinya meminta masyarakat untuk waspada dan mengabaikan seluruh SMS, WA atau telepon yang mengatasnamakan dirinya.
"Sekarang pelakunya sudah terdeteksi, bukan warga Kepahiang, tapi berada di Pulau Jawa tepatnya di Bandung Jawa Barat," singkatnya (CE7)

Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Whatsapp +628 2178 6396 51

IKUTI JUGA AKUN MEDSOS CE DIBAWAH INI:

Sumber: