SDN 17 Rejang Lebong, Inovasi Pembelajaran Paradigma Baru
CURUPEKSPRESS.COM, REJANG LEBONG - Sebagai salah satu dari sekolah penggerak yang ada di Kabupaten Rejang Lebong, Sekolah Dasar Negeri (SDN) 17 Rejang Lebong saat ini sedang menginovasikan program pembelajaran kurikulum paradigma baru yang digunakan oleh sekolah penggerak.
Disampaikan Kepala SDN 17 RL Uminah S.Pd, setiap sekolah penggerak menggunakan kurikulum paradigma baru (prototive), namun untuk inovasi pembelajarannya tentu berbeda-beda, untuk itu sebagai kepala sekolah, Uminah berupaya menginovasikan pembelajaran paradigma baru tersebut, agar lebih menarik.
"Dengan beberapa aspek yang terdapat pada kurikulum prototive, kami akan terus berupaya memunculkan program pemebelajaran yang menarik dan efektif," ujarnya.
Sambung Uminah, saat ini dirinya terus mengikuti pelatihan-pelatian yang diadakan oleh asesor sekolah penggerak untuk semua kepala sekola penggerak yang ada di Kabupaten Rejang Lebong.
"Untuk saat ini saya selaku kepala sekolah terus mengikuti2 pelatihan yang diadakan oleh pusat secara zoom, dari proses coaching yang diberikan banyak bermunculan ide-ide baru yang srbelumnya tidak terpikirkan oleh saya," sampainya.
Dijelaskan Uminah, bentuk program pembelajaran yang saat ini sedang diinovasikannya adalah bidang religius dan juga kreatifitas siswa pada project proyek.
"Mengingat sekolah kami ini sekolah umum, jadi kami ingin meningkatkan terus nilai religius siswa kami agar berakhlakul katimah," terangnya.
Selain itu, melalui program pembelajaran yang ada pada kurikulum prototive, Umina mengharapkan program yg akan dijalankan tersebut, dapat berjalan lancar.
"Dengan dukungan berbagai pihak, baik itu kerja sama dewan guru, orang yua, dan juga siswa, kami ingin SDN 17 RL memiliki identitas khusus," harapnya.
Disisi lain, Uminah menyampaikan, dengan program kurikulum prototive yang mewajibkan siswa nya untuk aktif, Uminah ingin menjadikan siswanya kreatif dan juga berpretasi.
"Karena pada pembelajaran prototive, siswa dititunt untuk aktif, kami akan mengarah terus siswa kami sebaik mungkin," tukasnya. (CE3)
Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Whatsapp +628 2178 6396 51
IKUTI JUGA AKUN MEDSOS CE DIBAWAH INI:
Sumber:
- Share: