BREAKING NEWS: Gempa 6,5 SR Buat Warga Cemas

BREAKING NEWS: Gempa 6,5 SR Buat Warga Cemas

ILUSTRASI/NET--

KEPAHIANG, CURUPEKSPRESS.COM - Gempa bumi yang terjadi pada Selasa, 23 Agustus 2022 sekira pukul 21.31 WIB, membuat sebagian besar masyarakat cemas. Bahkan beberapa warga memilih lari keluar rumah untuk menyelamatkan diri.

Pasalnya gempa dengan kekuatan magnitudo 6,5 SR yang berpusat 64 Km Barat Daya Kabupeten Kaur itu cukup kuat dirasakan hingga Kabupaten Kepahiang dan Rejang Lebong.

Kepala BMKG Kepahiang, Litman ST dikonfirmasi CE membenarkan adanya gempa bumi magnitudo 6,5 SR tersebut. 

BACA JUGA:Wabup Minta Pelajar SMKN 1 Hindari Tawuran

Ditegaskan Litman meski gempa yang terjadi cukup kuat dirasakan, namun gempa tersebut tidak berpotensi terjadinya tsunami.

"Gempa bumi yang barusan terjadi berpusat di Barat Daya Kaur dengan magnitudo 6,5 kedalaman 12 Km. Dengan koordinat 5,23 LS-102,95 BT. Meski kuat tapi tidak berpotensi terjadinya tsunami," ujar Litman.

Namun demikian dirinya tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada. Terutama jika ingin kembali kedalam rumah untuk dapat melakukan pemeriksaan terlebih dahulu.

Hingga berita ini dilansir belum ada laporan korban jiwa atau kerugian material dari bencana gempa bumi yang terjadi ba'da isya tersebut.

Sumber: