Warga Dominan Sakit ISPA

Kamis 08-06-2017,22:00 WIB
Reporter : Curup Ekspress
Editor : Curup Ekspress

CURUP, CE - Dalam bulan ramadan ini penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Atas (ISPA) di kabupaten Rejang Lebong mendominasi. Ini lantaran banyak dijumpai pada beberapa klinik pasien yang menderita penyakit ISPA, dan juga penyakit Radang tenggorokan/faringatis akut (FA).

Dugaan penyakit ini, akibat pada saat bulan ramdan banyak nya takjil yang mengunakan minyak, es dan juga santan yang berlebihan sehingga lebih cepat menyerang manusia. Seperti pada klinik praktek Dr.Nici Apriyanti yang terletak di Jl Adiaksa belakang Kejari Curup. Sejak hari ketiga masuk puasa saja, sudah 93 orang yang berobat tetapi 35 diataranya terkena penyakit ISPA dan FA.

"Yang paling benyak berobat adalah penyakit ini, ini sepeleh namun cepet mengenai manusia," ujarnya dr Nici. dr Nici juga menjelaskan, penyakit tesebut menyerang seluruh tingkatan usia, anak - anak, remaja, dan orang tua, untuk mencegahanya dirianya menyerankan agar masyarakat bisa menjaga makanan yang dikonsumsi, sehingga bisa mengurangi resiko terkena ISPA dan FA.

"Ini mengkonsumsi yang baik ini untuk mengurangi resiko bukan menghilangkan," sampainya. Salah satu pasien Sulastri (35) mengatakan penyakit ini sangat menggagu aktipitas mereka dalam menjalankan kegiatan sehari-hari dan terlebih lagi yang kena yang terkena pilek ini paling terganggu pada saat ingin menjalankan solat terawih.

"Saya terpaksa bulak-balik keluar dan tidak husuk menjalankan solatnya, dan penyakit ini juga cepat sekali tertular kepada orang lain. Terpaksa harus tidak mengikuti solat berjamah di masjid karna takut jamaah lain risih," jelasnya.  Pantauan CE di RSUD Curup, tidak begitu banyak yang berobat penyakit ini, karena penyakit ini tidak terlalu membahayakan sehingga kebanyakan pasien ISPA dan FA ini berbat di klinik dan dokter praktek, sangat jarang kerumah sakit.

"Mereka ini cuma batuk dan flu ke dokter praktek jarang kerumah sakit," sampai Sri Mulyati, Kepala Rekam Medis RSUD. Menurutnya untuk sementara ini, pasien yang berobat adalah pasien yang memang rawat jalan dan mereka wajib kontrol ke rumah sakit. (CE1)

Tags :
Kategori :

Terkait