Pantau Kesiapan Pilkada 2020, Kapolres RL Sambangi Bawaslu dan KPU

Kamis 11-06-2020,11:39 WIB
Reporter : Curup Ekspress
Editor : Curup Ekspress

CURUP, CE - Selama kurun waktu dua hari berturut-turut. Kapolres Rejang Lebong AKBP Dheny Budhiono, S.Ik, MH mendatangi Sekretariat Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan Sekretariat Komisi Pemilihan Umum (KPU) Rejang Lebong. Kedatangan Kapolres ini guna membahas persiapan hingga kesiapan dalam penyelenggaraan Pemilihan Umum Kepala Daerah serentak tahun 2020 yang sebelumnya sempat tertunda akibat merebaknya pandemi Covid 19.

Selain soal kesiapan, Kapolres RL bersama Pju Polres RL juga melakukan pembahasan seputar sinergitas antara Polres RL beserta KPU RL dan Bawaslu RL dalam penyelenggaraan pesta demokrasi yang wacananya akan digelar pada Desember 2020 mendatang.

BACA JUGA :

Pantauan CE di kantor Bawaslu RL pada Rabu (10/6) pukul 09.00 WIB kemarin. Kedatangan Kapolres beserta Pju Polres RL langsung disambut hangat Ketua Bawaslu RL Dodi Hendra Supriarso, SE beserta angggota Bawsalu RL, Yuli Maria SH dan Novfry Iranas, SE.

Dalam koordinasinya, Kapolres membahas kesiapan Bawaslu RL dalam pengawasan pelaksanaan penyelenggaraan tahapan Pemilihan Kepala Daerah serentak 2020 serta kesiapan Sentra Gakkumdu dalam menindaklanjuti kemungkinan adanya temuan pelanggaran Pilkada.

Sementara sehari sebelumnya yakni pada hari Selasa (9/6), Kapolres beserta Pju Polres RL juga melakukan kunjungan ke kantor KPU RL. Dalam kunjungan yang disambut langsung oleh Ketua KPU RL, Drs. Restu S Wibowo beserta komisioner. Dalam kesempatan itu Kapolres RL melakukan pembahasan terkait regulasi aturan mengenai aturan pelaksanaan Pilkada tahun 2020 lanjutan untuk penempatan personil dan potensi konflik serta kerawanan yang akan atau mungkin timbul.

"Kegiatan ini merupakan bentuk koordinasi antara Polres RL dan Bawaslu RL dan KPU RL mewujudkan sinergitas selama pelaksanaan tahapan Pilkada serentak pasca ditunda dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19 untuk mewujudkan Pemilu yang jujur, bersih dan transparan. Alhamdulilah, sejauh ini tidak ada kendala yang berarti," ujar Kapolres RL.

Hanya saja, sambung Kapolres RL, ada sejumlah hal yang dipandang perlu untuk menjadi perhatian kita semua untuk dilakukan pembahasan lebih lanjut yaitu pola - pola pengawasan dan pengamanan yang akan dilakukan nantinya mengingat saat Pilkada di gelar nanti kemungkinan masih dalam situasi pandemi Covid 19. Termasuk permasalahan belum adanya PKPU baru terkait pelaksanaan Pilkada serentak tersebut, serta potensi - potensi sejumlah tahapan PKPU yang dirasakan akan kurang berjalan optimal jika dilaksanakan di tengah Pandemi Covid 19 yang masih berlangsung di Rejang Lebong hingga saat ini.

"Terlepas dari itu semua, saya selaku Kapolres RL tetap mengingatkan rekan - rekan di Bawaslu RL maupun KPU RL untuk tetap mengedepankan protokol kesehatan penanggulangan Covid 19 selama menyelenggarakan tahapan Pilkada serentak tahun 2020 yang wacananya akan digelar Desember 2020 nanti," tegas Kapolres. (CW1)

Tags :
Kategori :

Terkait