IAIN Yudisium 78 Peserta Prodi PPG IAIN Curup

Selasa 21-12-2021,09:05 WIB
Reporter : Sari Apriyanti
Editor : Sari Apriyanti

CURUPEKSPRESS.COM, REJANG LEBONG - Pada beberapa hari lalu kampus Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Curup meyudisiumkan 78 mahasiswa peserta Program Studi (Prodi) Pendidikan Profesi Guru (PPG) pada kampus tersebut. Dimana Yudisium digelar pihaknya secara khidmad pada aula perpusatakaan kampus tersebut.

"Pada tahap pertama ini ada 78 yang kita yudisiumkan, dan saat ini dalam proses untuk tahap kedua," sampai Warek I IAIN Curup Dr H Beni Azwar MPd, kemarin di Rejang Lebong.

Dikatakannya, jika Yudisium tahap pertama dengan jumlah 78 orang tersebut dengan resmi menerima sertifikat jika mereka sudah berkompeten dalam profesi mereka mendidik sebagai guru. Pasalnya PPG sendiri bagi guru yang sedang menjabat atau lulusan S1/D4 yang tertarik berprofesi sebagai guru.

"Ini akan digunakan mereka selama menjadi guru, dan dapat melengkapi salah satu syarat untuk menjadi guru yang menerima Tunjangan Profesi Guru (TPG) atau yang kerep disebut tunjangan sertifikasi guru," katanya.

Adapun yudisium pertama tersebut hanya 52% dari jumlah perserta yang mengikuti PPG tahap I pada kampus tersebut, dan pada tahap kedua ini ada 240 peserta yang mengikuti, namun untuk jumlah kelulusan belum dapat disampaikan, pasalnya dalam proses saat ini.

"Karena untuk PPG ini memang syarat untuk mereka bisa lulus sangat sulit, dimana kelulusan ditentukan oleh Kementerian Riset dan Teknilogi (Kemenridikti) RI, dengan langkah pembelajaran yang sangat dimaksimalkan pada kampus kita ini, agar mereka bisa lulus pada UP terakhir yang menjadi penentu, bahkan kami sudah melakukan TO uji coba selama 4 kali, dengan masing - masing uji coba 100 soal, dimana soal dibuat oleh masing - masing dosen yang ada, namun memang PPG itu sungkar, atau sulit," jelasnya.

PPG di IAIN Curup satu - satunya kampus yang memperoleh izin penyelenggaraan program PPG tersebut. Adanya PPG di IAIN Curup selain menopang pembentukan kompetensi tenaga pendidik di provinsi Bengkulu juga akan menompang beberapa wilayah lainnya.

"Dimana ada lima Provinsi lain yang juga mengirimkan gurunya untuk menjadi peserta PPG pada kamus kita ini, yaitu Provinsi Jambi, Lampung, Jawa Tengah, Sulawesi Tengah dan Sulawesi Selatan," ujarnya.

Hal ini sendiri membuktikan secara nyata jika kampus IAIN Curup adalah kampus yang memfuni dan terus mengembangkan sayapnya baik secara nasional maupun intenasional. Setra hal ini juga semakin memperkuat dan mempertegas bahwa IAIN Curup adalah kampus yang berbasis moderasi beragama dan multikultural.

"Dimana dengan adanya ini kita berharap juga berdampak untuk Rejang Lebong yang lebih siknifikan, baik pendidikan dan perputaran perekonomian di Rejang Lebong," jelasnya.

Tags :
Kategori :

Terkait