Meskipun formasi gerbongnya berbeda, cara memilih tempat duduk di kereta supaya tidak mundur tetap sama dengan gerbong dengan formasi kursi 2 dan 3.
Namun, Anda juga perlu memperhatikan kemana arah kereta yang ditumpangi melaju.
- Formasi Kursi Terbalik
Terkadang, ada beberapa kasus tertentu dimana posisi gerbong dapat terbalik. Dimana sisi kiri memiliki 3 kursi, dan sisi kanan hanya 2 kursi. Padahal, jika mengacu pada denah kursi adalah sebaliknya.
Hal ini memang cukup sering terjadi. Oleh karena itu, supaya lebih aman, cara memilih tempat duduk di kereta supaya tidak mundur adalah dengan memilih tempat duduk yang berhadapan.
Sehingga meskipun kursi yang nantinya didapat tidak sesuai dan menghadap ke belakang, maka kursi lainnya yang dipesan sesuai keinginan.
Meskipun praktis, tetapi car aini memang tidak bisa dilakukan jika Anda hanya bepergian sendiri dan hanya memesan satu tiket kereta saja.
Namun, car aini bisa dilakukan apabila Anda bepergian dengan rombongan dan banyak orang.
- Cara Memilih Kursi yang Berhadapan
Seperti yang dibahas pada poin sebelumnya, bahwa salah satu solusi supaya bisa mendapat tempat duduk yang searah dengan laju kereta yaitu dengan memilih kursi yang berhadapan, maka penting juga bagi Anda untuk mengetahui bagaimana cara memilih tempat duduk di kereta yang berhadapan.
Untuk memilih kursi yang berhadapan, Anda bisa memilih nomor kursi seperti 24 dan 23; 22 dan 21; 20 dan 19; dan seterusnya.
- Beli Tiket Kereta Online
Cara selanjutnya yang bisa Anda lakukan supaya tidak mendapat tempat duduk mundur di kereta adalah dengan memesan tiket secara online.
Sebab, Anda bisa memilih sendiri tempat duduk yang Anda inginkan.
Untuk mendapat ketersediaan yang lebih, pesanlah tiket jauh hari sebelum keberangkatan.
Akan banyak kursi kosong yang belum dipesan oleh penumpang lainnya.
Tidak hanya dapat dilakukan melalui KAI Access, kini sudah banyak jasa pemesanan tiket transportasi online yang akan memudahkan Anda.
Salah satunya seperti Blibli, penyedia jasa pemesanan tiket kereta yang bisa Anda akses kapanpun dan dimanapun.
Tidak hanya bisa memilih tempat duduk secara langsung.