Berantas TPPO di Kepahiang Unit PPA Grebek Panti Pijat di Kawasan Gunung

Senin 03-07-2023,08:00 WIB
Reporter : NICKO
Editor : VIVI HY

KEPAHIANG, CURUPEKSPRESS.COM - Setelah sebelumnya berhasil melakukan penggerebekan di Hotel Puncak Mall beberapa waktu yang lalu.

Unit PPA Satreskrim Polres Kepahiang Polda Bengkulu kembali melakukan penggerebekan.

Belum lama ini Unit PPA melakukan penggerebekan di lokasi panti pijat di Kawasan Gunung Desa Tebat Monok Kecamatan Kepahiang Kabupaten Kepahiang Provinsi Bengkulu.

Kapolres Kepahiang AKBP Yana Supriatna SIK MSi melalui Kasat Reskrim Iptu Doni Juniansyah SM didampingi Kanit PPA Ipda Lola Winanda SH mengatakan, dalam penggerebekan yang dilakukan itu.

Pihaknya berhasil menemukan salah seorang pria di dalam bilik pijat. Namun lantaran belum ada bukti yang kuat terkait TPPO ini, pria tersebut akhirnya hanya mendapat pembinaan saja.

"Sempat kita temukan seorang Pria, namun hanya dibina saja untuk lebih lanjut," ujar kanit.

BACA JUGA:

Diterangkan kanit, pria ini mengaku hanya ingin melakukan pijat saja tanpa ada niat lainnya. Karena diketahui, saat itu pria tersebut masih dengan kondisi menggunakan busana.

Begitu pula dengan si penyedia jasa panti pijat yang saat itu juga berada di dalam bilik yang sama masih menggunakan busana lengkap.

"Saat kami lakukan penggerebekan, memang wanita masih pakai busana lengkap, sementara si pria tidak menggunaan atasan saja namun bawahannya masih digunakan," lanjutnya.

Sementara itu kanit juga mengaku, bahwa saat ini pihaknya masih akan mendalami dugaan TPPO di lokasi tersebut.

"Akan terus kita dalami dan awasi lokasi panti pijak tersebut. Jika ada yang menyimpang akan kita amankan langsung," singkat kanit.

BACA JUGA:

Kategori :