CURUP, CE - Pihak Beppeda Rejang Lebong menyampaikan jika arah pembangunan 2019 mendatang, akan lebih memprioritaskan pembangunan infrastruktur fisik untuk sarana objek wisata. Ini mengingat sejauh ini masih banyak yang harus dilengkapi dan juga sektor wisata ini masuk dalam visi misi pemkab Rejang Lebong.
"Kedepan untuk visi misi maka kelengkapan infrastruktur ini yang kita akan upayakan lebih banyak," sampai sekretaris Bappeda Rejang Lebong Sutrisni SP, kemarin. Dirinya menyampaikan jika dalam penyusunan anggaran di pihaknya dan juga TAPD pihaknya telah melihat arah ini yang saat ini belum memenuhi keinginan pihak Pemkab Rejang Lebong, karena masih banyak fisik yang dibutuhkan untuk dibangun, dan bukan hanya pada satu titik objek wisata saja. "Secara global ini belum terpenuhi, dan sangat jauh," ungkapnya. Dikatakan Sutrisni kendati sudah banyak dana APBD Rejang Lebong yang dikucurkan untuk bidang ini, namun juga belum memenuhi karena untuk diketahui bidang ini sendiri komersial dan banyak butuh dana untuk melengkapi sarananya, yang masih butuh miliaran. "Karena jika disamakan dengan bidang lain yang masuk dalam visi misi, bidang lain sudah memenuhi standar bahkan lebih penganggaran nya," ungkapnya. Kendati demikian masuk dalam skala prioritas, pihaknya tetap juga akan memprioritaskan asas kebutuhan yang mendesak, dan juga tidak akan meninggalkan penganggaran yang lainnya, namun hanya penambahan porsi pada bidang ini lebih banyak. "ditambah tanpa meninggalkan yang lain, karena bidang ini masih banyak yang harus dibangun," tandasnya. (CE1)2019 Bappeda Prioritas Infrastruktur, Khusus Objek Wisata
Selasa 18-12-2018,15:33 WIB
Editor : adminss ea
Kategori :