Selamatkan Lahan Produktif

Rabu 13-02-2019,12:21 WIB
Reporter : Curup Ekspress
Editor : Curup Ekspress

HAJROLLAH/CE

Salah satu bangunan yang berdiri di atas lahan produktif di kelurahan talang benih.

CURUP, CE - Pihak Dinas Ketahanan Pangan (DKP) RL menghimbau kepada dinas terkait untuk menyelamatkan lahan yang produktif beralih fungsi menjadi perumahan ataupun tempat usaha mengingat membuka lahan produktif baru membutuhkan waktu yang cukup lama.

Menurut Plt kepala DKP RL, Solahudin bahwa pihaknya sangat khawatir dengan kondisi lahan produktif yang selama ini hasilnya juga sudah sangat terkenal sudah banyak beralih fungsi menjadi lahan pemukiman.

"Ya seperti lahan produktif di talang benih dimana berasnya sudah cukup dikenal di pasaran karena kwalitasnya yang bagus tetapi saat ini sudah banyak lahan yang dibangun untuk pemukiman maupun tempat usaha jika dibiarkan mungkin 10 hingga 15 tahun kedepan tidak ada lagi lahan produktif sehingga anak - cucu kita mau makan apa?," Ujarnya.

Sholahudin juga menghimbau kepada dinas terkait untuk melakukan berbagai upaya supaya lahan produktif tidak beralih fungsi.

"Ya ini cuma sebatas himbauan coba dari dinas pertanian memberikan jenis bibit yang bervariasi sehingga masyarakat dapat memaksimalkan lahan produktifnya atau jika memang lahan tersebut dijual oleh pemiliknya maka si pembeli harus tetap menjadikan lahan tersebut menjadi lahan produktif bukan untuk pembangunan," sampainya.

Disisi lain solahudin menyampaikan jika penurunan hasil panen padi yang terjadi tahun ini tidak terlalu berdampak dengan stok beras di RL.

"Ya kita nggak tau pasti penyebab menurunnya hasil panen para petani khususnya padi, apa karna kurang air atau pupuk tapi yang kalau untuk stok beras di bulog hingga saat ini masih aman," katanya.(CW1)

Tags :
Kategori :

Terkait