THR dan TPP Menunggu PNS

Rabu 15-05-2019,16:51 WIB
Reporter : Curup Ekspress
Editor : Curup Ekspress

RA Denni SH MSi

CURUP, CE - Rekening Pegawai Negeri Sipil (PNS) di ruang lingkup Pemerintah Kabupaten Rejang Lebong diyakini makin gendut sebelum Hari Raya Idul Fitri 1440 H. Pasalnya para PNS selain akan menerima Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP), juga akan menerima Tunjangan Hari Raya (THR).

Demikian disampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten RL, H RA Denni SH MSi. Menurutnya saat ini anggaran baik TPP maupun THR sudah disiapkan oleh pemerintah. Hanya saja, saat ini menurut Sekda khusus pembayaran untuk THR masih menunggu petunjuk dari Kementerian Keuangan (Kemenkeu) RI.

"Kalau untuk TPP, Alhamdulilah Bupati sudah Acc agar pembayaran bisa dilakukan InsyaAllah sebelum lebaran ini," ujarnya kepada wartawan.

Disampaikan Sekda, bahwa TPP sendiri akan dibayar secara rapel mulai dari bulan Januari sampai dengan bulan Mei. Bahkan dalam setahun, untuk pembayaran TPP kurang lebih Rp 30 Miliar. Artinya dalam sebulan, kebutuhan untuk pembayaran TPP sendiri berkisar Rp 2,5 Miliar.

"Karena TPP sampai bulan ini bulan dibayar, maka TPP akan dibayarkan secara Rapel dihitung dari bulan Januari," sampainya.

Sementara itu, Sekda mengatakan bahwa dengan akan dibayarkan TPP ini pihaknya berharap kinerja PNS di ruang lingkup Pemkab RL dapat meningkat. Dalam artian disiplin pegawai dalam menjalankan tugas sesuai dengan tupoksinya masing-masing. Karena TPP ini menjadi sebuah bonus dan tambahan pegawai dari hasil kerjanya selama ini.

"Pada intinya, pak Bupati ingin agar pegawai menunjukkan komitmennya dalam bekerja yang sungguh-sungguh dalam menjalankan tugasnya dengan baik. Jika siap, mudah-mudahan sebelum lebaran dan jika tidak ada kendala, kita bayarkan. Untuk tertinggi di Sekda, dan terkecil pada staf," katanya.

Di sisi lain, pembayaran TPP sendiri melihat dari hasil monitoring kinerja PNS dan tingkat kedisiplinan PNS akan dilakukan penghitungan oleh tim. (CE5)

Tags :
Kategori :

Terkait