Tahan Motor Konsumen, Kolektor FIF Dibacok

Selasa 27-04-2021,09:20 WIB
Reporter : Sari Apriyanti
Editor : Sari Apriyanti

CE ONLINE - Sugesti Berlian (34) yang merupakan karyawan FIF Kepahiang dengan jabatan koordinator Kolektor warga Desa Pagar gunung Kepahiang, harus dilarikan ke IGD RUSD Kepahiang. Ini setelah yang bersangkutan mendapat bacokan dari senjata tanam milik YE Warga Desa Talang Gelompok Kecamatan Seberang Musi dengan luka sayat dibagian lengan kanan. Diketahui YE merupakan konsumen dari FIF Kepahiang.

Data berhasil dihimpun CE, peristiwa pembacokan ini terjadi Senin (26/4) sekira pukul 14.00 WIB di kantor FIF Kelurahan Dusun Kepahiang Kecamatan Kepahiang.

Kala itu pelaku bersama saudaranya datang ke FIF untuk mempertanyakan proses gadai motor yang dilakukan orang tuanya yang sudah 3 bulan menunggak kredit. Dimana akibat menunggak tersebut, pihak FIF melakukan penahanan terhadap sepeda motor orang tua pelaku sebagai jaminan jika keluarga pelaku akan melunasi semua tunggakan.

Hanya saja disela kedatangan pelaku terjadi perdebatan antara korban dan pelaku. Seketika tanpa disadari korban, pelaku yang kalah berdebat langsung menusukkan sebilah pisau yang telah disiapkannya ketubuh korban. Akibat dari peristiwa ini korban mengalami luka saya dibahu kanan dan harus mendapatkan pertolongan medis di RSUD Kepahiang.

"Kalau detail masalahnya saya kurang mengetahuinya, tapi saya melihat memang ada terjadi keributan antra korban dan pelaku, tapi saya tidak menyangka kalau sampai seperti itu kejadiannya," ungkap

salah seorang saksi di TKP saat kejadian yang meminta namanya untuk tidak ditulis.

Hanya saja dirinya mengaku tidak mengetahui persis peristiwa tersebut. Dan setelah peristiwa itu, pelaku langsung kabur melarikan diri.

"Enggak tahu kemana larinya karena kami fokus membantu korban untuk kami bawa ke RSUD Kepahiang," tukasnya.

Terpisah Kapolres Kepaiang AKBP Suparman SIK, MAP melalui Kasat Reskrim Iptu Welliwanto Malau SIK, MH, yang dikonfirmasi, membenarkan daya kejadian tersebut. Hanya saja dikatakan kasat untuk pelaku yang berhasil kabur saat ini masih dalam pengejaran Tim Buser Elang Juvi.

"Pelaku masih dalam pengejaran kami, identitasnya sudah kami kantongi, sementara untuk korban sudah mendapatkan pertolongan medis," singkat Kasat. (CE7)

Tags :
Kategori :

Terkait