Ini Syarat Bisa Gelar Salat Id

Jumat 16-07-2021,11:41 WIB
Reporter : Sari Apriyanti
Editor : Sari Apriyanti

CE ONLINE - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Rejang Lebong memperbolehkan pelaksanaan Shalat Idul Adha (Id) dan penyembelihan hewan kurban. Hanya saja dengan catatan wilayah para jemaah peserta salat Id tersebut tidak masuk dalam zona merah atau orange dalam penyebaran covid 19. Hal ini lantaran saat ini masih banyak kelurahan dan desa yang tidak ada pasien covid, sehingga masih dalam melakukan salat dengan disiplin prokes.

"Kita dengan tegas mengingatkan jika dalam pelakasanaan salat Id itu dilakukan disiplin prokes, terlebih yang salat dimasjid ataupun lapangan," sampai Kakan Kemenag Rejang Lebong Nopian Gustari SPd I MPd I, kemarin kepada CE.

Disisi lain pihak panitia salat Id juga diminta untuk menyedikan alat fasilitas untuk pengecek suhu tubuh dan juga cuci tangan. Serta sudah mengatur lokasi masjid dengan skema jaga jarak, sehingga masyarakat yang datang tinggal memenuhi lokasi yang sudah ditandai boleh diisi, serta hanya beberapa persen saja dari kapasitas yang boleh diisi.

"Hal ini setelah kita kordinasikan dengan pihak pemkab Rejang Lebong," ungkapnya.

Termasuk juga dalam pelaksanaan Salat Id dan pemotongan hewan kurban sendiri harus memenuhi protokol kesehatan seperti penggunaan masker, membawa perlengkapan ibadah sendiri, menjaga jarak minimal 1 meter. Penerapan protokol kesehatan ini sendiri sudah pihaknya sampai ke seluruh masjid yang ada di Rejang Lebong lewat Kantor Urusan Agama (KUA) yang ada disetiap kecamatan di Rejang Lebong. Baik secara lisan atau pun secara tertulis lewat edaran yang dibuat pihaknya.

"Temasuk juga naska kutba saat salat Id dari Pemprov Bangkulu juga sudah ada pada kami, dan tinggal kami distribusikan, termasuk juga sosiasliasi mekanisme salat ID, agar meminimalisir penyebaran covid-19 di Rejang Lebong," pungkasnya. (CE1)

Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Kontak Whatsapp +62 821-7863-9651

IKUTI JUGA AKUN MEDIA SOSIAL CE DIBAWAH INI:

Tags :
Kategori :

Terkait