Izin Kuliah Tatap Muka, Akan Diproses

Kamis 02-09-2021,09:45 WIB
Reporter : Sari Apriyanti
Editor : Sari Apriyanti

CE ONLINE - Perihal izin kuliah tatap muka yang diusulkan pihak IAIN Curup kepada Satuan Tugas (Satgas) Covid 19 tingkat Kabupaten Rejang Lebong, saat ini tengah diproses. Jika melirik pada Surat Edaran (SE) Bupati terbaru SE Nomor 92/ST COV19/RL/2021 tentang Perpanjangan Pemberlakuan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3 dan Penghentian Kegiatan/Acara Yang Bersifat Keramaian/Kerumunan. Tertera pada poin ketiga pelaksanaan kegiatan belajar mengajar pada tingkat Perguruan Tinggi dapat dilaksananakan.

"Soal izin kuliah tatap muka oleh IAIN Curup, benar kita baru terima surat permohonan izinnya. Dan itu akan segera diproses," ungkap Juru Bicara Satgas Covid 19 Kabupaten Rejang Lebong, Syamsir, SKM MKM saat dikonfirmasi CE, Rabu (1/8).

Lebih lanjut pihaknya mengatakan, namun dalam prosesnya pihak Satgas tidak dapat melakukannya sendiri. Oleh karena itu pihak Satgas meneruskan kepada pihak Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Rejang Lebong. Dikatakannya, teknis pelaksanaan kuliah tatap muka tersebut akan dilakukan pengkajian terlebih dahulu oleh pihak Disdikbud.

"Pada prinsipnya sesuai dengan ketentuan dari Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri Agama, Menteri Kesehatan dan Menteri Dalam Negeri Nomor 03/KB/2021, Nomor 384 Tahun 2021, Nomor HK.01.08/Menkes/4242/2021, Nomor 444-007 Tahun 2021 tentang panduan penyelengaraan pembelajaran di masa pandemi Covid 19 sudah diperbolehkan kuliah sistem tatap muka. Tetapi kita wajib memastikan pembatasan jumlah mahasiswanya, mengingat jumlah mereka yang tidak sedikit alias ribuan orang," katanya.

Selanjutnya selain mengkaji pembatasan jumlah, pihaknya juga akan memastikan penerapan Protokol Kesehatan (Prokes) yang ada di lingkungan kampus IAIN Curup.

"Jadi pada intinya surat permohonan yang sudah sampai ke kita itu akan dilakukan pengkajian terlebih dulu oleh pihak Disdikbud Kabupaten Rejang Lebong," singkatnya. (CW1)

Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Kontak Whatsapp +62 821-7863-9651

IKUTI JUGA AKUN MEDIA SOSIAL CE DIBAWAH INI:

Tags :
Kategori :

Terkait