Hasil Jobfit Jadi Dasar Penempatan Pejabat

Kamis 16-09-2021,09:40 WIB
Reporter : Sari Apriyanti
Editor : Sari Apriyanti

CE ONLINE- Bupati Rejang Lebong Drs Syamsul Effendi MM menegaskan bahwa Job Fit atau Uji Kompetensi (UK) yang diikuti oleh pejabat eselon II dan eselon III beberapa waktu lalu, merupakan dasar pihaknya untuk melakukan evaluasi penempatan pejabat.

Hanya saja kata Bupati, hingga saat ini pihaknya belum menerima hasil daripada Jobfit tersebut.

"Kalau hasil, jujur saja sampai hari ini (kemarin, red) saya tidak tahu. Karena memang, terkait hasil tidak ada campur aduk Bupati bahkan penguji saja saya tidak tahu. Namun tentu, jika hasilnya nanti keluar hal tersebut akan menjadi dasar Kami untuk menempatkan pejabat," ujar Bupati kepada wartawan, Rabu (15/9).

Menurut Bupati, hasil Jobfit itu akan ketahuan kompetensi masing-masing pejabat. Baik berkaitan dengan pengetahuan, wawasan, akademis dan kemampuan lain. Sehingga dari hasil itu, kata Bupati yang menjadi bahan pertimbangan.

"Apalagi Bupati diberikan hak, untuk mengevaluasi kinerja para pejabat. Sehingga hasil itulah juga yang jadi pertimbangan," sampainya.

Meskipun demikian, kata Bupati pihaknya tetap meminta kepada pejabat di masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk tetap bekerja semaksimal mungkin dalam menjalankan setiap program yang ada. Karena sebut Bupati, rotasi maupun mutasi yang bakal dilakukan dalam sebuah Pemerintahan termasuk Pemkab Rejang Lebong merupakan hal yang biasa.

"Jadi Kami minta pejabat tetap maksimal, dan profesional sajalah," katanya.

Sementara itu, terkait kapan akan dilaksanakannya mutasi perdana di masa Pemerintahan Syamsul - Hendra (SAHE) pasca dilantik Februari lalu, Bupati belum dapat memastikan.

Dan dengan tegas Bupati, tetap meminta pejabat untuk tidak terlalu memikirkan hal tersebut dan hanya meminta tetap bekerja sesuai dengan koridor yang ada.

"Jangan ragu, pejabat kita minta fokus bekerja dulu," pungkasnya. (CE5)

Ingin Berlangganan Koran? Hubungi Kontak Whatsapp +62 821-7863-9651

IKUTI JUGA AKUN MEDIA SOSIAL CE DIBAWAH INI:

Tags :
Kategori :

Terkait